Universiatas Mataram Luluskan 1.764 Wisudawan Baru
Universitas Mataram mewisuda 1.764 lulusan baru periode ke-2 2018 di Auditorium Abu Bakar Universitas Mataram. Wisuda kali ini dilaksanakan dua hari yaitu Sabtu (28/07/2018) dan Senin, (30/07/2018).
Dari 1.764 wisudawan tersebut, 19 orang berasal dari Prodi Budidaya Perairan, 473 orang dari Fakultas Ekonomi, 150 orang dari Fakultas Hukum, 53 orang dari Fakultas Kedokteran, 26 orang dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA), 116 orang dari Fakultas Pertanian, dan 160 orang dari Fakultas Peternakan.
Selanjutnya, 127 orang dari Fakultas Teknik, 69 orang dari Fakultas Teknologi Pangan (FATEPA), 328 orang dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), 47 orang dari Prodi Kehutanan, 152 orang dari Program Pasca Sarjana, dan dari Vokasi Kabupaten Lombok Utara sebanyak 44 orang.
Dalam sambutannya Rektor Universitas Mataram Prof. Dr. H. Lalu Husni, SH., M.Hum berpesan kepada para wisudawan untuk terus menjaga hubungan baik dengan almamater. Prof. Husni berharap mereka bisa berkontribusi pada pembangunan daerah, bangsa, dan negara.
“Kami titipkan nama baik Universitas Mataram kepada seluruh wisudawan agar tetap menjaga hubungan baik dan tetap memberikan kontribusi baik ke depan bagi daerah, bangsa, dan Negara,” ungkapnya.
Sebanyak 14 wisudawan terbaik pada wisuda periode ke dua ini diperoleh Dr. Firzhal Arzhi Jiwantara dari S3 Ilmu Hukum dengan IPK 3.93, Supardi, MT dari S2 Magister Teknik Sipil dengan IPK 3.92, dr. Ardiansyah dari Profesi Dokter dengan IPK 3.65, Nuria Lafiza Wulandini, S.Ked dari S1 Fakultas Kedokteran dengan IPK 3.34, Nihad Kartika, S.Hut dari S1 Kehutanan dengan IPK 3.75, Ikbal Fathul Haditia, S.Mat dari S1 Fakultas MIPA dengan IPK 3.9, Adinda Mutia Gani, SH dari S1 Fakultas Hukum dengan IPK 3.79, Supandi, ST dari S1 Fakultas Teknik dengan IPK 3.90, Sri Fatmawati, SE dari S1 Fakultas Ekonomi dengan IPK 3.86, Ahmad Bahtiar, S.Pd dari S1 FKIP dengan IPK 3.95, Anak Agung Ayu Chintia Dewi, SP dari S1 Fakultas Pertanian dengan IPK 3.97, Mirryadhil Jannah, S.TP dari S1 fakultas Teknologi Pangan dan Agro Industri dengan IPK 3.97, Tia Priliana, S.PI dari S1 Fakultas Peternakan dengan IPK 3.79, dan dari D3 Fakultas Ekonomi dengan IPK 3.94 diperoleh Baiq Uswatun Hasanah, A.Md.
Anugerah Al Layli dari Pendidikan Bahasa Inggris juga mengajak para mahasiswa untuk lebih giat belajar dan mengerjakan skripsi serta tetap semangat agar cepat wisuda. (Humas Unram).