Unram-Kemendes PDTT Gelar Workshop Penyusunan Data dan Informasi Pemanfaatan Dana Desa Di NTB
Mataram Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) dan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia (Kemendes PDTT) bekerja sama menggelar Workshop dengan tema “Penyusunan Data dan Informasi Pemanfaatan Dana Desa di NTB”, 1-2 Desember 2018 di Hotel Lombok Garden, Mataram.
Workshop tersebut dihadiri oleh perwakilan dari lima desa di Nusa Tenggara Barat yaitu Desa Prode, Kabupaten Sumbawa, Desa Uma Beringin Kabupaten Sumbawa, Desa Penyaring Kabupaten Sumbawa, Desa Rhee Kabupaten Sumbawa dan Desa Pukat Kabupatan Sumbawa. Kelima desa tersebut ke depan diharapkan menjadi desa binaan Kemendes PDTT. Selain perwakilan desa, turut hadir pada acara tersebut adalah unsur akademisi dan pemerintah, antara lain dari UNRAM, UNTB, UNU, UIN Mataram, Bapeda Provinsi NTB, DMPD Provinsi NTB, Bapeda Kabupaten Sumbawa dan DMPD Kabupaten Sumbawa.
PLT Kepala Pusat Data dan Informasi Kemendes yang diwakili oleh Eny Aryani berharap, para kepala desa bisa memanfaatkan dana desa secara efektif dan efisien. Karena menurutnya, dana desa bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat dan mendukung kemandirian, inovasi dan mengembangkan sumber daya alam secara berkelanjutan.
“Hasil workshop ini diharapkan dapat memberikan masukan untuk arah kebijakan bagaimana ke depan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di desa sehingga dapat mencapai kesejahteraan yang kita harapkan dan untuk kemandirian desa,” lanjutnya.
Sementara itu, Prof. Ir. Suwardji, Ph.D saat membuka acara mengapresiasi pemerintah yang fokus membangun Indonesia dari desa. “Kita tahu bahwa pemerintah sekarang ini melalui nawa cita Bapak Jokowi ingin membangun Indonesia dari desa melalui dana desa. Hal ini patut kita apresiasi,” ungkapnya. (Humas Unram).