Mahasiswa Unram Juara II Cabang Khatil Qur’an MTQMN Tahun 2019

Mataram, Universitas Mataram – Kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an Mahasiswa Nasional yang ke XVI (MTQMN) di Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Aceh yang akan berlangsung selama 8 hari mulai 28 Juli – 4 Agustus 2019 di kampus Unsyiah telah mengumumkan pemenang masing-masing cabang lomba, Sabtu (3/8) Malam.

Unram yang telah mengirimkan 13 mahasiswa untuk mengikuti MTQMN di Unsyiah berhasil meraih juara terbaik II dalam cabang Khothil Qur’an Golongan Dekorasi atas nama Afi Mashudi berdasarkan keputusan dewan hakim MTQ Mahasiswa Nasional XVI Tahun 2019 Universitas Syiah Kuala Banda Aceh Nomor 04/Kep.DH/MTQMN-XVI/2019.

“Jarak Mataram ke Banda Aceh yang cukup jauh menjadi kendala bagi kafilah Unram, bahkan salah satu mahasiswa sempat jatuh sakit sesaat setelah mendarat di Banda Aceh akibat kelelahan,” sebut Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Prof. Dr. Muhammad Natsir, SH., M.Hum. sepulangnya mendampingi kafilah Unram, Selasa (30/7).

Rektor Unram Prof. Dr. Lalu Husni, SH., M.Hum berharap Afi dapat menularkan prestasi yang telah diraihnya ditingkat Nasional kepada rekan-rekan mahasiswa lainnya.

“jika sukses menjadi juara harus ditularkan ke teman-teman mahasiswa yang lain.”pungkasnya saat melepas kafilah Unram Jum’at (26/7) lalu.