9.147 Peserta Ikuti UTBK Unram Tahap I

Mataram, Universitas Mataram – Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahap I yang dimulai sejak 5 Juli lalu hingga 14 Juli kemarin, telah usai. Pelaksanaan Tahap 2 menyusul dan akan digelar pada Senin, 20 Juli 2020 pekan depan, sebagaimana diterangkan oleh I Wayan Sudiarta, Ph.D saat dihubungi oleh Humas Universitas Mataram (Unram), Rabu (15/7) kemarin.

“Dari total 9.672 peserta, sebanyak 9.147 peserta hadir dan 525 peserta tidak hadir,” Beber Kordinator TIK Pusat UTBK Unram tersebut.

Data yang disampaikan Dosen Fisika Fakultas MIPA Unram itu memiliki rincian sebagai berikut, untuk lokasi tes di Lombok/Unram, tercatat 8.222 peserta hadir dari 8.644 peserta/pendaftar dan 422 peserta lainnya tidak hadir. Sementara untuk lokasi tes di Sumbawa, tercatat 925 peserta hadir dari 1.028 pendaftar dan diketahui 103 peserta tidak hadir.

“Jumlah peserta yang dijadwalkan pada tanggal 20 Juli (UTBK tahap II, red.) itu sebanyak 288 orang,” ungkapya.

Wayan menuturkan, pelaksanaan UTBK tahap II pada Senin mendatang hanya dilaksanakan di Unram saja. Tidak ada pelaksanaan UTBK tahap II untuk pulau Sumbawa.

“Di Sumbawa tidak ada sesi 2 (tahap II, red.),” katanya.

Secara umum, pelaksanaan UTBK tahap I berjalan lancar meskipun diawal ditemukan gangguan teknis. Namun demikian, gangguan itu bukanlah kendala yang berarti ujar Doktor jebolan Dalhousie University Kanada itu.

“Diawal, ada pemadaman listrik di gedung timur PUSTIK karena menggunakan jalur listrik Rektorat, teratasi dengan pengalihan listrik dari jalur lain. Selanjutnya, tidak ada masalah,” jelasnya.

Ahli Fisika Komputasi Optik di Atmosfer itu juga  mengingatkan, para peserta UTBK tahap II agar datang lebih awal, membawa identitas diri seperti KTP/SIM, mencetak ulang kartu, serta memperhatikan protokol kesehatan sebelum maupun saat mengikuti ujian.

“Datang 1 jam sebelum tes, ikuti protokol kesehatan, belajar dan berdoa, semoga semua sehat-sehat dan sukses,” pesannya.