Persiapkan Mahasiswa ke Tingkat Nasional, Unram Laksanakan MTQM Tingkat Unram
Mataram, Universitas Mataram – Seleksi Musabaqah Tilawatil Quran Mahasiswa (MTQM) tingkat Universitas Mataram (Unram) telah berlangsung selama tiga hari sejak Jumat (26/5) hingga Minggu (28/5) dan menghasilkan juara-juara terbaik di sepuluh cabang lomba.
Kesepuluh cabang lombakan tersebut meliputi Musabaqah Tilawatil Quran, Musabaqah Tartil Qur’an, Musabaqah Hifdzil Qur’an kategori 5 juz, 10 juz, 20 juz, dan 30 juz. Cabang selanjutnya Musabaqah Khathil Qur’an golongan Dekorasi dan Kontemporer, Musabaqah Fahmil Qur’an, Musabaqah Syarhil Qur’an, Musabaqah Karya Tulis Ilmiah Al-Quran Kandungan Al-Qur’an, Musabaqah Debat Ilmiah Kandungan Al-Quran Bahasa Arab dan Bahasa Inggris, serta cabang terakhir Musabaqah Desain Aplikasi Komputer Al-Qur’an.
Dr. Sujita, ST., MT. selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni menyebutkan bahwa MTQM tidak hanya tentang berkompetisi, menang atau kalah. “Melalui MTQM kita menghidupkan semangat bagi sesama Muslim,” ucapnya.
Baca juga : Unram Gelar Seleksi MTQM 2023, Memasyarakatkan Kandungan Al-Qur’an
Selanjutnya, Unram akan melakukan pembinaan bagi mahasiswa yang meraih juara 1 dan 2 untuk persiapan MTQM tingkat nasional yang akan dilaksanakan di Universitas Brawijaya sekitar bulan Oktober atau November 2023.