Temani Anak Ikut UTBK Mandiri Unram, Orang Tua: Ini Kampus Terbaik
Mataram, Universitas Mataram – Terlihat semangat sejumlah orang tua turut serta menemani dan menunggu putra-putrinya dalam pelaksanaan Tes Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Jalur Mandiri gelombang I hari ke-4 Universitas Mataram (Unram) pada Kamis (11/7) .
Bapak Muhammad Aditia, selaku orang tua dari peserta yang mengikuti Tes Pelaksanaan UTBK Seleksi Nasional Jalur Mandiri gelombang I mengungkapkan bahwa ia datang jauh-jauh dari Pulau Sumbawa untuk mengantarkan putrinya untuk mengikuti tes jalur mandiri. “Saya datang jauh-jauh dari Sumbawa, berangkat dari tanggal 9 dan menginap di rumah teman sejawat. Saya datang bertiga dengan putri saya yang sedang tes dan putra saya yang masih kecil.” ujarnya
Selanjutnya, ia menambahkan bahwa anak yang diantar merupakan putri pertamanya dan ingin bekuliah di Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Unram. “Anak saya ingin berkuliah di Unram karena merupakan kampus terbaik Jurusan PGSD katanya, saya sebagai orang tua tentu mendukung keinginan putri saya dengan harapan semoga setelah kembali ke kampung halaman, anak saya bisa menjadi orang yang bermanfaat.” harapnya.
Selain itu, salah satu saudara dari peserta tes UTBK Seleksi Nasional Jalur Mandiri gelombang I Jalur Mandiri Rita Efrianingsih yang berasal dari Mujur, Lombok tengah juga ikut serta mengantarkan adiknya dan mengungkapkan bahwa adiknya telah mempersiapkan tesnya dengan matang. “Dalam mempersiapkan diri untuk mengikuti tes adik saya sudah bekerja keras dengan membeli buku-buku persiapan UTBK serta menjaga ibadahnya” ucapnya sembari menunggu adiknya yang tengah mengikuti tes sesi kedua di Pustik Unram.
“Sebelumnya adik saya juga sudah mengikuti tes SNBT namun tidak lulus,” tambahnya.
Menyadari tekad dan kemauan adiknya dalam mengikuti tes untuk lanjut belajar ke perguruan tinggi Rita Efrianingsih mendukung adiknya dengan mengantar dan menunggu adiknya tes jalur mandiri.
“Oleh karena itu saya berharap agar adik saya dapat berkuliah di kampus terbaik yaitu Unram,” harapnya.