Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan Gelar Sertifikasi Kompetensi Tenaga Teknik di Fakultas Teknik Unram untuk Wilayah NTB

Mataram, Universitas Mataram – Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan mengadakan sertifikasi kompetensi tenaga teknik ketenagalistrikan melalui jalur vokasional khusus tahun 2024 untuk wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB). Kegiatan ini berlangsung pada hari Kamis, 19 September 2024 – Jumat 20 September 2024 di Fakultas Teknik Universitas Mataram (FT Unram).

Pada hari pertama, Kamis, 19 September 2024, acara dibuka secara resmi oleh Direktur Teknik dan Lingkungan Ketenagalistrikan, yang dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Dinas ESDM Provinsi NTB serta Dekan FT Unram yang diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Akademik.

Setelah sesi pembukaan, peserta menerima bimbingan teknis dari Asesor Ketenagalistrikan yang memberikan wawasan terkait pelaksanaan sertifikasi. Sertifikasi ini menjadi langkah penting untuk memastikan tenaga teknik ketenagalistrikan memiliki kompetensi yang sesuai dengan standar industri dan regulasi nasional.

Hari kedua, Jumat, 20 September 2024, merupakan puncak dari pelaksanaan sertifikasi. Para peserta menjalani ujian vokasional yang mencakup berbagai aspek teknis dan keselamatan dalam bidang ketenagalistrikan. Setelah proses sertifikasi selesai, acara ditutup dengan penutupan resmi.

Adapun kegiatan sertifikasi ini dihadiri oleh peserta dari berbagai institusi pendidikan, yakni Unram, Universitas Teknologi Sumbawa, Institut Teknologi Lombok, SMK Negeri 1 Lingsar, SMK Negeri 2 Gerung, dan SMK Negeri 1 Batukliang.

Sertifikasi ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi tenaga kerja di bidang ketenagalistrikan, terutama di wilayah NTB, yang sejalan dengan upaya pemerintah untuk memperkuat sektor energi nasional. Dengan adanya sertifikasi ini, diharapkan lulusan dari jalur vokasional khusus ini mampu bersaing di industri ketenagalistrikan, baik di tingkat nasional maupun internasional.