humas

  • 1 Desember 2023

    Mataram, Universitas Mataram – UPT. Pusat Bahasa Universitas Mataram (Pubah Unram) menyelenggarakan Focused Group Discussion (FGD) selama tiga hari mulai tanggal 1-3 Desember 2023 di Hotel Jayakarta, Senggigi. FGD tersebut mengangkat tema “Layanan Bahasa dan Pengembangan Materi Pengajaran Bahasa di UPT Pusat Bahasa Universitas Mataram dalam Mempersiapkan Generasi Global”. Kepala UPT. Pubah Unram, Boniesta Zulandha Melani, M.A., Ph.D. dalam sambutannya menyampaikan tujuan diadakannya FGD ini ialah untuk menjadi wadah berbagi pemikiran terkait apa saja kebutuhan ke depan yang menyangkut layanan pusat bahasa yang dibutuhkan. “Hal ini menjadi sangat penting untuk kita diskusikan dalam mempersiapkan generasi global,” tuturnya. “Tentunya saya berharap para […]

  • 30 November 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Dalam rangkaian kegiatan Dies Natalis Fakultas Hukum (FH) Universitas Mataram (Unram) ke-57, FH Unram menggelar Seminar Nasional bertajuk “Perlindungan Hukum Bagi Disabilitas Berhadapan dengan Hukum” yang bekerja sama dengan Konsorsium Justice for Disability, bertempat di Ruang Sidang Senat, Rektorat Unram pada hari Kamis (30/11). Rektor Unram yang diwakilkan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Dr. Sitti Hilyana, M.Si., membuka kegiatan Seminar Nasional FH Unram. Dalam sambutannya Prof. Nana menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk Perguruan Tinggi dalam meningkatkan perankingan Unram ditingkat dunia. Salah satu tolak ukur perankingan Universitas di tingkat dunia adalah memiliki keberpihakan yang tinggi […]

  • 29 November 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Sitti Hilyana, M.Si membuka kegiatan Workshop finalisasi hasil simulasi dan review LED (Lembar Evaluasi Diri) & DKPS (Data Kuantitatif Program Studi) akreditasi LAMDIK Program Studi di lingkungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Mataram (Unram) dalam mempersiapkan dan mengambil langkah dalam percepatan akreditasi, bertempat di Grand Legi Hotel pada hari Selasa (28/11). Prof. Nana mengatakan bahwa FKIP Unram merupakan fakultas yang mempunyai chemistry yang sangat kuat. Salah satu progress Unram yang luar biasa yang di dampingi oleh UP Akreditasi, yaitu pada tahun 2022 terdapat 3 prodi yang masih unggul. Pada […]

  • 29 November 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Erliza Mahyuni, mahasiswi Program Studi (Prodi) Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Mataram (FMIPA Unram) berbagi pengalamannya selama mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) di Universitas Airlangga (Unair). Program PMM yang ia ikuti dimulai dari bulan Agustus 2023 – Januari 2024. Program PMM merupakan progam mobilitas mahasiswa selama satu semester untuk mendapatkan pengalaman belajar di perguruan tinggi di Indonesia sekaligus memperkuat persatuan dalam keberagaman. “Di Unair, aku menempuh semester lima pada prodi yang sama dengan prodi asalku yaitu Prodi Fisika. Akan tetapi nama fakultasnya di Unair berbeda, yaitu Fakultas Sains dan Teknologi,” jelas Liza. Liza […]

  • 28 November 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Forum Ilmiah Pengelolaan Perikanan Berkelanjutan Provinsi Nusa Tenggara Barat (FIP2B NTB) berkolaborasi dengan Universitas Mataram (Unram), Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi NTB, Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan (HIMAKEL) Unram, Wildlife Conservation Society (WCS), dan Yayasan Rekam Nusantara menginisiasi kegiatan Seminar Nasional (Semnas) Pengelolaan Perikanan dan Kelautan 2023 di Hotel Golden Palace, Mataram pada hari Senin (27/11). Seminar Nasional Pengelolaan Perikanan dan Kelautan 2023 mengusung tema “Kajian Ilmiah dan Inovasi Teknologi Kelautan dan Perikanan untuk Menyongsong Indonesia Emas 2045”. Seminar Nasional ini bertujuan untuk diseminasi hasil penelitian terkait pengelolaan kelautan dan perikanan berkelanjutan di provinsi NTB, serta menjalin komunikasi […]

  • 27 November 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Fakultas Peternakan Universitas Mataram bekerja sama dengaan UP-MBKM IKU Unram menggelar Kontes Memasak Kuliner Khas Nusantara Berbasis Produk Peternakan di Lapangan Volley Fakultas Peternakan Unram pada hari Sabtu (25/11). Kontes Memasak Kuliner Khas Nusantara Berbasis Produk Peternakan mengusung tema “Kuliner Khas Nusantara Berbasis Produk Peternakan untuk Mewujudkan Patriot Pangan Nasional”. Ketua DWP Fakultas Peternakan Unram sekaligus ketua pelaksana kegiatan, Embun Suryani, SE., M. Si., Ph.D. dalam sambutannya menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk menggali kreativitas dan inovasi mahasiswa dalam pengolahan aneka produk peternakan dalam rangka mewujudkan patriot pangan nasional dimana rektor Unram diamanatkan sebagai […]

  • 27 November 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Rektor Universitas Mataram (Unram) menghadiri kegiatan World Indonesia Scholarship (WISH) 3.0 Roadshow Kota Mataram bertempat di Gedung Auditorium M. Yusuf Abubakar Unram, pada hari Sabtu (25/11). WISH merupakan kegiatan Beasiswa terbesar pertama di Indonesia, yang mempertemukan para scholarship hunter, awardee, komunitas atau organisasi, lembaga penyedia beasiswa hingga pemerintah yang concern di bidang beasiswa dan pendidikan. Rektor Unram Prof. Ir. Bambang Hari Kusumo, M.Agr.St., Ph.D mengatakan salah satu upaya untuk mahasiswa dalam mendapatkan kesempatan beasiswa dan studi lanjut adalah dengan menerapkan program di masing-masing unit Unram, yaitu Self-Access Language Learning (SALL) tanpa biaya. SALL merupakan program yang di […]