30 Mahasiswa Unram Ikuti Workshop Shell Nxplorers, Kajian Pemecahan Masalah Berbasis Sistem Berfikir

Published On: 14 Juli 2023By Tags: ,

Mataram, Universitas Mataram – 30 mahasiswa Universitas Mataram (Unram) mengikuti kegiatan “Shell NXplorers Pro 2 Days Workshop” yang merupakan rangkaian acara Shell Eco-Marathon-Asia Pasific and Middle East 2023. Kegiatan tersebut berlangsung selama dua hari sejak Sabtu (8/7) hingga Minggu (9/7) di Paddock Sirkuit Pertamina Mandalika.

Dalam acara lokakarya tersebut, Shell NXplorers bekerja sama dengan Shell Eco-Marathon menghadirkan Tariq Hussain selaku The Global Stem Lead Shell untuk menjadi pemateri. Tariq Hussein dalam workshop tersebut memperkenalkan pendekatan pemecahan masalah berbasis sistem berpikir untuk tempat kerja dan sekitarnya.

Lokakarya yang digelar secara interaktif dan kolaboratif tersebut juga dihadiri oleh 2 orang staf Kantor Urusan Internasional (KUI) Unram dan Wakil Dekan 3 Teknik Unram, Agustono Setiawan, S.T., M.Sc. Selain itu, kegiatan NXplorers ini juga diikuti oleh peserta dari berbagai kampus di NTB dan Jawa.

“Saya sangat senang bisa ikut berpartisipasi di acara workshop internasional yang diselenggarakan oleh Shell NXplorers ini. Pemateri yang diundang sangat luar biasa menginspirasi, bukan hanya bagi mahasiswa, tapi bagi kami para tenaga pendidik,” ungkap Dr. Dewi Satria Elmiana, Sekretaris KUI yang turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Menurut Dewi, kegiatan seperti ini bisa membantu para mahasiswa untuk berpikir secara kritis dalam mengambil keputusan dalam pemecahan masalah berbasis sistem berpikir. Dan tidak hanya untuk mahasiswa saja, namun dapat diikuti oleh semua orang.

Dalam kegiatan berskala internasional tersebut, para peserta diberikan kesempatan untuk mempelajari dan menerapkan metodologi dan perangkat NXplorers. Hal tersebut ditujukan untuk mengembangkan pemecahan yang kompleks, sistem berpikir, perencanaan skenario, dan keterampilan manajemen perubahan.

Tariq Hussein dalam membuka materinya menjelaskan tujuan dari dilaksanakannya kegiatan NXplorers.

“Tujuan dari diadakannya Shell NXplorers ialah agar para partisipan yang terdiri dari aktor pentahelix (pemerintah, akademisi, badan pelaku usaha, masyarakat, dan media) mendapatkan ilmu dalam memecahkan masalah dengan NXthinking, menambah wawasan, dan keberanian dalam menghadapi masalah ke depannya.,” jelasnya.

Untuk merealisasikan tujuannya tersebut, selain mengadakan seminar internasional terkait a new approach of way of thinking (NXThinking), Shell juga mengadakan Shell Eco-Marathon, yaitu lomba untuk membuat kendaraan dengan efisiensi energi terbaik.