Beijing Wuzi University jajaki Kerja Sama dengan Unram
Mataram, Universitas Mataram – Beijing Wuzi University mengunjungi Universitas Mataram (Unram) Selasa (28/5) untuk menjajaki peluang kerja sama di Rektorat Unram.
Dalam kunjungannya tersebut, rombongan dari Beijing Wuzi University ditemui langsung oleh Wakil Rektor bidang Kerja Sama dan Perencanaan Yusron Saadi, ST., MT., Ph.D dan membicarakan beberapa peluang kerja sama dengan Unram, diantaranya kerja sama dalam joint research, student exchange, international conference dan intership program di bidang logistik.
Yusron Saadi, Ph.D berharap peluang kerja sama yang dibicarakan dapat berjalan, dan Unram dapat mengunjungi Wuzi University untuk membicarakan lebih jauh mengenai kerja sama yang sudah dibicarakan.
Vice President Beijing Wuzi University Professor He Mingke menyambut baik peluang kerja sama dan kunjungan balasan yang mungkin akan dilakukan Unram.
“saya rasa, sangat baik jika Unram bisa berkunjung ke Wuzi,” pungkasnya.