COMMEXPO 2024: Sinergi Kreatif Mahasiswa Unram dan UMKM Lokal

Published On: 3 Desember 2024By Tags: ,

Mataram, Universitas Mataram – Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Mataram (Unram) sukses menggelar kegiatan COMMEXPO 2024 pada Minggu, 1 Desember 2024 bertempat di Taman Udayana Mataram. Mengangkat tema “Pay Smart, Shop Local” COMMEXPO 2024 menghadirkan 15 UMKM dengan produk-produk unggulan seperti kuliner, kerajinan tangan, hingga layanan kreatif. Kegiatan ini merupakan wadah  kolaborasi kreatif mahasiswa dan pelaku UMKM, sekaligus sebagai luaran tugas akhir mata kuliah Manajemen Humas dan Manajemen Kegiatan.

Ketua Panitia COMMEXPO 2024, Muhammad Renaldi Arizal yang juga merupakan Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Unram dalam laporannya menyampaikan bahwa COMMEXPO 2024 diselenggarakan sebagai wadah UMKM untuk mempromosikan produk, dan menjangkau brand awareness dari pengunjung.

Kegiatan ini bertujuan mendorong masyarakat untuk cerdas dalam berbelanja dan mendukung usaha lokal yang ada di wilayah Kota Mataram secara khusus. COMMEXPO 2024 bukan hanya sekedar bazar, tetapi juga wadah untuk membangun ekosistem UMKM yang kuat dan berkelanjutan. Renal turut berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum bagi UMKM untuk beradaptasi dengan perubahan dan mengembangkan potensi lebih lanjut.

Kegiatan COMMEXPO 2024 dibuka secara resmi oleh Penanggung Jawab Kegiatan sekaligus dosen pengampu, Shinta Desiyana Fajarica, S.IP., M.Si. yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada mahasiswa, mitra UMKM dan media partner yang telah mendukung kelancaran acara.

“COMMEXPO 2024 adalah bukti nyata bahwa mahasiswa tidak hanya belajar teori, tetapi juga mampu menerapkan ilmu yang dimiliki untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, khususnya dalam hal ini mendukung perkembangan UMKM lokal, melakukan aktivitas promosi, branding serta pengelolaan acara,” ungkap Shinta.

Selain menjadi ajang promosi dan branding UMKM, COMMEXPO 2024 juga menyajikan berbagai kegiatan menarik seperti doorprize, dan hiburan musik dari Band UKM Seni Budaya Unram yang menambah semarak acara. Mengusung semangat kolaborasi dan inovasi, kegiatan ini berhasil menarik perhatian masyarakat Kota Mataram yang memadati lokasi acara.

Melalui keberhasilan COMMEXPO 2024, mahasiswa Ilmu Komunikasi Unram tidak hanya menunjukkan kemampuan akademik dan sosial, tetapi juga tekad kuat untuk memajukan UMKM lokal, menciptakan perubahan positif, dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat sekaligus memperkuat sinergi antara dunia pendidikan dan pelaku usaha local.