Fasilitasi Potensi Kewirausahaan Mahasiswa, LPPM Unram Review Proposal Skim Kewirausahaan Batch 1 ‌

Published On: 1 Juli 2024By Tags: , , ,

Mataram, Universitas Mataram – Inkubator Bisnis dan Inovasi (KUBINOV) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Mataram (LPPM Unram) menggelar kegiatan review proposal Skim Kewirausahaan di Ruang Sidang Utama LPPM Unram pada hari Senin, 28 Juni 2024.

Dalam kesempatan ini hadir Kepala LPPM Unram, Prof. Dr. Ir. Sukartono, M.Agr. didampingi oleh Kepala Pusat Inkubator Bisnis dan Inovasi, Dr. Didy Ika Supryadi, SE., MM.; Adrianda Anwar, S.Psi., M.M.; Yeldy Dwi Genadi, SE., MM.; dan Sella Antesty, S.T., M.Eng.

Dalam sambutannya, Prof. Sukartono menuturkan, “Program ini merupakan program baru yang diinisiasi oleh pengelola Inkubator Bisnis dan Inovasi (KUBINOV) LPPM Univeritas Mataram.”

“Tujuan utama dari program Skim Kewirausahaan ini adalah untuk memberikan fasilitas berbagai bentuk potensi kewirausahaan yang dimiliki oleh mahasiswa Universitas Mataram, untuk menumbuhkan, mewadahi, dan mewujudkan ide kreatif serta inovatif mahasiswa,” imbuh Prof. Sukartono.

Pengembangan potensi kewirausahaan mahasiswa sebagai bentuk kegiatan untuk meningkatkan mutu peserta didik (mahasiswa) di perguruan tinggi secara khsusus di Unram, agar dapat menjadi mahasiswa yang memiliki kemampuan akademis dan/atau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan dan meyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau kesenian, serta memperkaya budaya.

Kepala Pusat KUBINOV, Dr. Didy Ika Supryadi, SE., MM. dalam wawancaranya mengatakan, “Program ini sebagai upaya untuk menciptakan ekosistem kewirausahaan berkelanjutan dalam mengasah kreativitas, mengasah kemampuan menulis, menyampaikan serta menuangkan ide, mendapat pengalaman, membangun relasi, dan dapat menjadi calon wirausaha yang unggul, kompetitif, adaptif, fleksibel, produktif, dan berdaya saing.”

LPPM Unram melalui KUBINOV memberikan perhatian intensif terhadap landasan pengetahuan yang kuat tentang berbagai aspek bisnis, termasuk perencanaan bisnis, manajemen operasional, pemasaran, dan keuangan, yang berguna bagi mahasiswa yang ingin memulai bisnis mereka sendiri atau bekerja di industri terkait.

Program Skim Kewirausahaan ini merupakan komitmen LPPM Unram dalam mengupayakan pendidikan kewirausahaan bagi mahasiswa memiliki dampak yang signifikan dari perspektif pengusaha dan akademisi. Dengan menyediakan keterampilan, pengetahuan, dan motivasi yang diperlukan, pendidikan ini mempersiapkan generasi mendatang untuk menghadapi tantangan dalam dunia bisnis dan menciptakan peluang baru untuk pertumbuhan ekonomi dan inovasi. Oleh karena itu, sangat penting bagi LPPM Unram melalui KUBINOV untuk terus mendukung dan mengembangkan program-program kewirausahaan yang efektif.

“Selain menciptakan dan menumbuhkan jiwa kewirausahaan yang kongkrit, melalui program ini diharapkan dapat memperbanyak aktivitas positif bagi mahasiswa secara pribadi, Dan juga sebagai upaya untuk mendukung ketercapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) Universitas Mataram berkaitan dengan Program Kewirausahaan Mahasiswa,” pungkas Dr. Didy, Doktor Muda FEB.