FK Unram Berikan Bantuan Kepada Warga Desa Senggigi

Fakultas Kedokteran Universitas Mataram bekerja sama dengan organisasi profesional dan Lembaga Swadaya Masyarakat seperti Perhimpunan Dokter THT-KL, Perhimpunan Dokter Paru Indonesia, Perhimpunan Dokter Radiologi, Ikatan Dokter Kota Mataram, INDOHUN, dan Doctor Share menggelar kegiatan untuk membantu korban gempa Lombok, Kamis, (10/01/2019) di Desa Senggigi, Lombok Barat.

Bentuk kegiatan yang dilakukan oleh Fakultas Kedokteran Univ. Mataram untuk membantu korban gempa Lombok adalah pendirian posko kesehatan, pelayananan kesehatan keliling, dan pembangunan fasilitas umum. Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Mataram dr. Hamsu Kadriyan, Sp.THT-KL (K), M. Kes mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk rasa simpati sekaligus tanggung jawab sosial Fakultas Kedokteran Univ. Mataram terhadap korban gempa di Lombok.

“Semoga dengan bantuan yang jumlahnya tidak banyak ini dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita khususnya di daerah ini, Desa Senggigi,” ungkapnya.

Sementara itu Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid, S.Ag., M.Si yang ikut secara langsung meresmikan kegiatan dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh civitas akademika Fakultas Kedokteran Universitas Mataram atas bantuan yang telah diberikan kepada masyarakat Desa Senggigi. (Humas Unram).