Ketua KPK Tegaskan Pentingnya Peran Mahasiswa dalam Pemberantasan Korupsi

Published On: 10 Oktober 2022By Tags: , ,

Mataram, Universitas Mataram – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Komjen. Pol. (Purn.) Drs. Firli Bahuri, M.Si. memberikan kuliah umum “Peran Mahasiswa dalam Pemberantasan Korupsi” di Ruang Sidang Senat, Rektorat Universitas Mataram (Unram) pada hari Kamis (6/10).

Kedatangan Ketua KPK ke Unram disambut hangat oleh jajaran pimpinan Unram. Prof. Dr. Ir. Enny Yuliani, M.Si. selaku Wakil Rektor 3 Unram mengatakan jika kuliah umum yang akan disampaikan oleh Komjen. Pol. (Purn.) Drs. Firli Bahuri, M.Si. merupakan bagian dari upaya pencegahan korupsi untuk dapat menciptakan ekosistem budaya anti korupsi dalam membangun karakter generasi muda termasuk di perguruan tinggi.

“Ini merupakan pendidikan bagi kita semua untuk penanaman nilai-nilai dasar untuk membentuk sifat anti korupsi dari setiap mahasiswa. Mahasiswa sebagai generasi muda memiliki karakteristik intelektualitas, jiwa muda, dan idealisme. Dengan karakter tersebut peran mahasiswa sebagai Agent of Change yang mampu menyuarakan kepentingan rakyat,” ucap Prof. Enny.

Ia berharap dengan mengenal gerakan anti korupsi, semua civitas akademika Unram semakin membuka wawasan untuk berperan dalam memerangi korupsi dan membawanya ke dalam kehidupan masyarakat.

“Kepada mahasiswa, kalian boleh menyuarakan apapun. Tetapi pesan Ibu bahwa pada prinsipnya mahasiswa dapat mengambil peran pada setiap strategi pemberantasan korupsi dengan cara-cara yang santun, berbudi, dan bertanggung jawab. Gerakan moral yang perlu dilakukan mulai dari diri sendiri dan kita semua mulai dari hal kecil dan mulai dari sekarang jangan ditunda-tunda,” tegas Wakil Rektor 3 Unram.

Turut hadir pula Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Dr. H. Zulkieflimansyah, S.E., M.Sc. menyambut baik kedatangan Ketua KPK. Beliau berharap agar ke depan masih ada lagi kunjungan dari Ketua KPK untuk memberi motivasi dan inspirasi kepada generasi muda.

“Mudah-mudahan dengan segudang pengalaman yang dimiliki bisa menjadi inspirasi bagi adik-adik mahasiswa sekalian,” ungkap Gubernur Provinsi NTB.

Dalam kesempatan tersebut, kuliah umum dari Ketua KPK dipandu langsung oleh Prof. Dr. Kurniawan, S.H., M.Hum. selaku Wakil Rektor 2 Unram. Komjen. Pol. (Purn.) Drs. Firli Bahuri, M.Si. menyebutkan jika saat itu merupakan kedatangannya yang kedua di Unram. Dan materi kuliahumum yang disampaikan berkaitan dengan peran serta mahasiswa dan segenap anak bangsa dalam rangka pemberantasan korupsi. Kuliah umum tersebut berlangsung interaktif, dan Ketua KPK berharap kedepannya Ia berkesempatan kembali memberikan kuliah umum di Unram.