Kubinov Unram Gelar Pelatihan dan Pendampingan Sertifikasi Mentor Wirausaha
Mataram, Universitas Mataram – Inkubator Bisnis dan Inovasi Universitas Mataram (Kubinov Unram) menggelar pelatihan atau In House Training dan Pendampingan atau Mentoring Sertifikasi Mentor Wirusaha Ok Oce Andalan Batch 3. Untuk in class dilaksanakan pada Rabu (18/8) sampai dengan Jumat (20/8), dan mentoring berlansung dari Sabtu (21/8) sampai dengan Kamis (30/9). Kegiatan ini terselenggara atas dukungan Kementerian Koperasi dan UKM RI serta OK OCE Andalan yang berpusat di Jakarta.
Ketua Inkubator Bisnis dan Inovasi Universitas Mataram (Kubinov Unram), Oryza Pneumatica Inderasari, S.Sos., M.Sosio., menjelaskan, kegiatan sertifikasi mentor wirausaha adalah kegiatan pembuka dari serangkaian program yang berkelanjutan dari Kubinov Unram. Kegiatan ini terselenggara atas dukungan Kemenkop dan UKM RI serta OK OCE Andalan yang berpusat di jakarta. “Mitra yang bergabung di kegiatan ini terdiri dari 55 peserta yang merupakan pelaku usaha,” jelasnya.
Peserta terdiri dari tenaga pendidik, keluarga tenaga kependidikan, alumni, mahasiswa, dan juga masyarakat secara luas yang telah menjadi pelaku usaha dari seluruh wilayah di Provinsi NTB. Partisipasi peserta sangat mendukung terciptanya tujuan bersama dalam membangun Ekosistem Bisnis yang kondusif dengan terciptanya kolaborasi antara UMKM, pelaku usaha, perguruan tinggi, pemerintah, dan komunitas di wilayah NTB.
Oryza berharap, mitra yang selanjutnya menjadi binaan Kubinov ini lulus sertifikasi mentor. Dengan bekal ilmu dan jaringan yang diberikan, mitra dapat mengakselerasi bisnisnya serta dapat memberikan dampak sosial lewat kegiatan-kegiatan pelatihan dan pendampingan yang akan melibatkan mitra sebagai fasilitator. “Sehingga dapat membantu terciptanya ekosistem bisnis yang kondusif di NTB. Dan mendorong kesejarahteraan ekonomi di NTB dan Indonesia secara luas,” ujarnya.
Kegiatan pelatihan dan pendampingan sertifikasi mentor wirausaha ini diisi oleh para mentor yang berpengalaman, yaitu Chairwoman OK OCE Andalan, Reni Fitriani; Founder OK OCE Indonesia, Dr. Indra Cahya Uno; Ketua Umum OK OCE Indonesia, Iim Rusyamsi, MM.; Direktur IT & Media OK OCE Andalan, Zata Ligouw; dan, Direktur Bisnis OK OCE Andalan, Dr. Dede Djuniardi, MM.
Selain itu, Direktur Human Resource OK OCE Andalan, Ryan H Utama, M.Si.; Direktur Sosial OK OCE Andalan, Ameldi Firman; Secretary OK OCE Andalan, Irmalia Mutiarani; Elvira Rosa Hadiningtyas dari Deputi Bidang Pengembangan Usaha Kementerian Koperasi dan UMKM; dan Ketua Inkubator Bisnis dan Inovasi Unram, Oryza Pneumatica Inderasari.
Materi pendampingan yang diberikan antara lain Wawasan OK OCE, perizinan UMKM, praktik perizinan UMKM, manajeman keuangan dan pajak untuk UMKM, marketing, packaging, & branding, grouping for team work, dan program pendampingan lainnya.