KUI Unram Selenggarakan Workshop Internasional bersama Education USA
Mataram, Universitas Mataram – Kantor Urusan Internasional Universitas Mataram (KUI Unram) mengadakan kegiatan International Workshop with Education USA dengan topik Study at World’s Top Universities with a Scholarship. Acara tersebut dilaksanakan pada Selasa (20/2) pagi di Ruang Teater Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unram.
Workshop ini menghadirkan dua narasumber, yaitu Adviser Education USA, Ambarizky Trinugraheni, S.S. dan Direktur Straya Language Institute, Soni Ariawan, S.Pd., M.Ed.
Prof. Ir. Dahlanuddin, M.Rur.Sc., Ph.D. selaku Ketua KUI Unram memaparkan bahwa beasiswa di luar negeri sangat penting, mengingat besarnya biaya kuliah, biaya hidup, sampai biaya asuransi di luar negeri. Melalui beasiswa, mahasiswa akan dimudahkan dalam mengakses pendidikan di luar negeri tanpa terbebani oleh biaya yang tinggi.
“Harapannya workshop ini bisa membantu mahasiswa untuk mempersiapkan diri dalam mendaftar beasiswa. Sudah banyak beasiswa yang bisa kalian cari dengan mudah, gunakan peluang ini agar kalian mendapat kesempatan untuk belajar di universitas-universitas ternama di dunia yang kalian impikan,” ungkap Prof. Dahlan.
Ambarizky Trinugraheni, Adviser Education USA memaparkan materi tentang “Graduate Study & Exchange Programs in the Uniter States”, yang di dalamnya membahas seputar alasan mengapa perlu melanjutkan studi ke USA, langkah-langkah mempersiapkan diri saat melanjutkan studi, hingga persyarat yang perlu dipenuhi saat melamar di kampus luar negeri.
Sedangkan, Direktur Straya Language Institute, Soni Ariawan, S.Pd., M.Ed. menyampaikan materinya yang berjudul “Better Education Better Life Reach Your Dream with Scholarship”. Ia menjelaskan kiat-kiat dalam memilih beasiswa dan kampus tujuan yang sesuai. Soni juga menjabarkan beberapa pilihan beasiswa yang dapat dipilih mahasiswa untuk melanjutkan studinya, seperti Australia Awards Scholarship, LPDP, MEXT Scholarship, Fulbright Program, Chevening Scholarship, dan lain-lain.
Workshop ini dihadiri oleh puluhan mahasiswa yang tertarik untuk melanjutkan studi di luar negeri.