RS Unram Gelar Program Jumat Sehat di Fatepa, Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis

Published On: 26 Agustus 2024By Tags: , , ,

Mataram, Universitas Mataram – Rumah Sakit Universitas Mataram (RS Unram) kembali memberikan pelayanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis melalui program “Jumat Sehat Bersama RS Unram”. Kali ini RS Unram mengadakan program tersebut di Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri (Fatepa) Unram pada hari Jumat, 23 Agustus 2024.

Acara yang berlangsung di lobi Fatepa Unram ini merupakan bagian dari Program Jumat Sehat Unram yang dimiliki oleh Rektorat Unram dan dijalankan oleh RS Unram.

Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan Fatepa beserta jajarannya, dosen, staf, dan mahasiswa Fatepa yang sangat mendukung dan antusias mengikuti kegiatan yang dimulai dengan senam sehat di lapangan Fatepa Unram.

Dekan Fatepa Unram, Dr. Ir. Satrijo Saloko, M.P. dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya terhadap RS Unram sehingga mendapat pemeriksaan kesehatan dan konsultasi gratis pada kesempatan ini.

“Harapan kami agar RS Unram tetap dapat berkontribusi terhadap kesehatan civitas akademik Unram. Sehingga civitas dapat melakukan screening lebih awal guna mengetahui derajat kesehatan mereka,” ujarnya.

Selanjutnya, Direktur RS Unram, Dr. dr. Lina Nurbaiti, M.Kes., FISPH, FISCM, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin RS Unram setiap hari Jumat yang dilakukan di lingkungan Unram agar civitas Unram menyatu dalam pelayanan RS Unram.

“Kami sangat mendukung semua kegiatan yang diusung oleh Bapak Rektor Unram, karena Ini akan menjadi salah satu inisiatif strategis RS Unram ke depannya. Unram ialah rumah bersama bagi civitas akademika Unram, di dalamnya terdapat RS Unram, sehingga sinergi potensi yang dimiliki Unram disertai dengan dukungan semua unsur yang ada di Unram diharapkan bisa menjadikan RS Unram menjadi lebih baik dan unggul untuk memberikan pelayanan kesehatan yang paripurna kepada civitas Unram, masyarakat Kota Mataram, dan NTB,” terang dr. Lina.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai keberadaan RS Unram selama renovasi di Gedung Kuliah Bersama (GKB) serta mempromosikan layanan RS Unram kepada civitas akademika di Fatepa Unram, terutama melalui media sosial Unram seperti Instagram, Facebook, dan TikTok.

Di sisi lain, kegiatan ini juga bertujuan melakukan screening kesehatan bagi civitas akademika Fatepa Unram, termasuk pengukuran tekanan darah dan pemeriksaan laboratorium sederhana seperti gula darah sewaktu, asam urat, dan kolesterol. Sebagai feedbacknya, kesimpulan hasil pemeriksaan akan dilaporkan tim kesehatan dalam bentuk rekomendasi atas hasil tersebut. Hal ini dilakukan sebagai upaya nyata RS Unram dalam memperhatikan kualitas kesehatan civitas akademika Unram.

Beberapa mahasiswa Unram juga memberikan testimoninya. Lalu Gilang Ramadan Alfarido, mengungkapkan, “Sering bersosialisasi terkait pelayanan RS Unram saja sudah merupakan prestise luar biasa, agar masyarakat terutama civitas Unram seperti pelajar mendapatkan informasi sejelas-jelasnya terkait layanan RS Unram.”

“Program ini sangat baik dan saya harap RS Unram bisa terus mengadakan kegiatan seperti ini secara rutin. Selain memudahkan kami untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, ini juga membantu kami untuk lebih peduli terhadap kesehatan diri sendiri,” ujar Husnul Khotimah, salah satu mahasiswa yang diwawancarai.

Di akhir acara, promosi layanan RS Unram dipaparkan secara general oleh Tim Humas, Hukum dan Pemasaran RS Unram. Himbauan untuk mengikuti seluruh akun media sosial Unram, dan nomor Call Center untuk info lebih lanjut terkait pelayanan RS Unram disampaikan kepada para civitas akademika Fatepa. Untuk kemudahan akses layanan, civitas akademika dan masyarakat diminta untuk menghubungi Call Center (WA) di 0817-7516-5995 atau nomor Humas RS Unram di 0822-6641-0245.