Unram Beri Bantuan Sembako Mahasiswa Rantau Yang Masih Tinggal di Mataram

Mataram, Universitas Mataram – Dalam upaya mencegah penyebaran pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) atas nama Rektor Universitas Mataram (Unram) Prof. Dr. Lalu Husni, SH., M.Hum, Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Alumni Prof. Dr. Ir. Enny Yuliani, M.Si  memberikan bantuan sembako kepada mahasiswa rantau Unram yang masih berada di Mataram, Selasa (21/4) pagi.

Pemberian bantuan sembako tersebut diserahkan secara simbolis oleh Prof. Enny kepada Irwan selaku Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Unram.

“Pemberian bantuan sembako ini merupakan bentuk kepedulian Unram kepada mahasiswa” tutur Prof. Enny.

WR III Unram itu juga menerangkan bahwa penerima sembako adalah mahasiswa Unram yang berasal dari luar Lombok namun masih berada di Mataram

“Jadi pemberian bantuan ini hanya untuk mahasiswa Unram yang berasal dari luar Lombok tapi masih ada di Mataram dan grade UKT nya 1, 2 dan 3” jelasnya.

Lebih jauh Prof. Enny menerangkan bahwa pemberian bantuan sembako itu diberikan melalui sinergi dengan BEM Unram yang mengidentifikasi jumlah mahasiswa rantau Unram yang masih ada di Mataram.

“Dengan bantuan identifikasi oleh BEM, kami mengusulkan lebih dari 80 orang mahasiswa yang menerima bantuan sembako ini, tapi nanti masih dilakukan seleksi dan verifikasi lagi yang mana mahasiswa grade UKT 1, 2, dan 3” terangnya.

Prof. Enny berharap bantuan tersebut dapat meringankan kondisi perekonomian mahasiswa yang tengah jauh dari keluarga serta membuat mahasiswa tetap bersemangat ditengah upaya social distancing dan stay at home meski pada hakikatnya mereka masih dirantauan.

Sementara itu Irwan selaku Ketua Badan BEM Unram mengatakan bahwa penyaluran bantuan sembako tersebut tidak akan diberikan dengan mengumpulkan massa namun secara langsung door to door dengan Humas Unram.

“Penyalurannya nanti tidak kita suruh kumpul mahasiswa, jadi langsung ke kos masing-masing jadi sekalian kita sampaikan pesan dari pak Rektor untuk tetap semangat, sehingga itu bisa lebih memotivasi teman-teman” tuturnya.

“Dengan pemberian bantuan seperti ini dan melibatkan  elemen kampus, maka akan sangat terasa bahwa Unram itu peduli” tutupnya.