Unram dan Universiti Malaysia Kelantan Bahas Potensi Kolaborasi Internasional

Published On: 10 Januari 2025By Tags: , ,

Mataram, Universitas Mataram– Universitas Mataram (Unram) menyambut hangat kunjungan delegasi Universiti Malaysia Kelantan (UMK) dalam diskusi potensi kolaborasi internasional yang berlangsung di Ruang Sidang Rektor, Rektorat Unram, pada Kamis, 9 Januari 2025.

Rektor Unram, Prof. Ir. Bambang Hari Kusumo, M.Agr.St., Ph.D., dalam sambutannya menyampaikan rasa bahagia atas kunjungan perdana UMK ke Unram. “Kami sangat senang menyambut Anda semua. Ini adalah pertemuan pertama kami dengan Universiti Malaysia Kelantan, dan kami berharap ini menjadi awal kolaborasi yang erat,” ujarnya.

Prof. Bambang dalam kesempatan tersebut turut memberikan gambaran umum tentang Unram yang terus berupaya menjadi World Class University. “Unram terbuka untuk kolaborasi, terutama antara Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unram dengan Faculty of Hospitality, Tourism, and Wellness UMK. Kita dapat menjalin kerja sama dalam pengajaran daring untuk kelas internasional, konferensi bersama, hingga penelitian kolaboratif. Namun, kita perlu menandatangani kesepakatan formal terlebih dahulu agar kerja sama ini dapat diperluas di masa depan,” jelasnya.

Rektor Unram tersebut turut menekankan pentingnya kolaborasi di bidang pariwisata. “Kolaborasi ini dapat membawa manfaat besar bagi kedua belah pihak. Lombok, dimana Unram berada terkenal dengan sektor pariwisatanya, sehingga yang sangat tepat untuk UMK menjalin kerja sama dengan Unram,” pungkas Prof. Bambang.

Melalui sambutannya secara daring melalui Zoom Meeting, Prof. Madya Dr. Mohd. Fadil Bin Mohd Yusof, selaku Dekan Faculty of Hospitality, Tourism, and Wellness UMK, mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh Unram. “UMK adalah universitas publik baru di Malaysia yang berkomitmen untuk memperluas hubungan internasional, terutama dalam mendukung pengembangan kewirausahaan mahasiswa kami,” tuturnya.

Delegasi UMK dipimpin oleh Dr. Pavitira A/P Manogaran, Senior Lecturer dari Hospitality Department, Faculty of Hospitality, Tourism, and Wellness UMK. Dalam diskusi, Dr. Pavitira menyampaikan peluang kolaborasi dalam bentuk program joint degree di bidang pariwisata dan kewirausahaan, serta perluasan kerja sama di berbagai bidang.

Diskusi ini diharapkan dapat membuka peluang kerja sama strategis antara kedua universitas, memperkuat hubungan akademik, dan mendukung pengembangan sektor pendidikan serta pariwisata di kedua negara.