Unram Lakukan Tindak Lanjut Kerja Sama pada Compass Project
Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) menerima kedatangan Prof. Dr. Achim Schlüter yakni Ketua Tim Proyek Comparing Aquaculture Sustainability System (COMPASS) yang sekaligus merupakan Kepala Departemen (sementara) dan Ketua Kelompok Kerja, Profesor untuk Sistem Sosial dan Ekonomi Ekologi dari Universitas Konstruktor Bremen, sebelumnya Universitas Jacobs Bremen. Kedatangan tersebut diterima Rektor Unram berserta jajaran di Ruang Sidang Rektor, lantai II Gedung Rektorat pada Senin (12/6) siang.
Compass Project yakni kolaborasi riset antara Leibniz Center for Tropical Marine Ecology (ZMT), Unram, dan Institut Pertanian Bogor (IPB).
Prof. Ir, Bambang Hari Kusumo, M.Agr.St., Ph,D selaku rektor Unram menjelaskan, kerja sama tersebut tersebut telah dilakukan Unram sejak tahun 2020 dan direncanakan selama 3 tahun, namun karena covid-19 maka project diperpanjang sampai akhir 2023.
Kedatangan Prof. Dr. Achim Schlüter ke Unram untuk mendapatkan lebih banyak informasi mengenai pelaksanaan proyek serta memastikan hasil – hasil penelitian yang telah dilakukan. Tidak hanya itu, ia juga akan memberikan kuliah umum di fakultas Pertanian. Serta untuk menginisiasi kerja sama baru berdasarkan hasil diskusi.
Berdasarkan hasil penelitian bersama diharapkan ada output berupa rekomendasi kebijakan untuk memperbaiki produksi budidaya di NTB.