UPT. Kearsipan Unram Gelar Sosialisasi Pengelolaan Arsip
Mataram, Universitas Mataram – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kearsipan Universitas Mataram (Unram) menggelar Sosialisasi Penyelenggaraan Kearsipan dan Pengelolaan Arsip Aktif di Central File Universitas Mataram di Ruang Sidang Utama Rektorat Unram, Senin (4/3).
Kegiatan sosialisasi yang dihadiri oleh Kepala Biro Umum dan Keuangan, seluruh Kepala Bagian dan Kepala Sub Bagian di Lingkungan Universitas Mataram dibuka langsung oleh Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Dr. Kurniawan, SH., M.Hum.
“Nantinya kami harapkan setelah acara ini selesai, tidak ada lagi arsip yang menumpuk di fakultas-fakultas ataupun unit-unit yang ada di Rektorat. Arsip-arsip itu nantinya akan dipindahkan ke UPT. Kearsipan, sehingga disetiap ruangan akan menjadi lebih rapi,” ungkap Dr. Kurniawan saat menyampaikan sambutan menggantikan Rektor.
UPT. Kersipan Unram terbentuk sejak 2018 lalu, sehingga kegiatan sosialisasi ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan. Peserta yang hadir sangat antusias dan mengajukan banyak pertanyaan untuk didikusikan.
Dr. Kurniawan yang juga didaulat sebagai narasumber menyampaikan bahwa memang selama ini Unram belum menaruh perhatiannya pada kearsipan. Saat ini kearsipan merupakan salah satu agenda reformasi birokrasi Unram yaitu bagaimana Unram bisa tertib Administrasi.
“Selama ini arsip dianggap sebagai hal yang tidak penting, padahal itu sangat penting. Bayangkan bila tidak ada arsip, Ijazah bapak/ibu saja jika tidak ada arsip maka bapak/ibu tidak akan bisa naik pangkat”, Jelasnya.
Lebih jauh, Dr. Kurniawan menegaskan pentingnya persoalan kearsipan. Kebutuhan-kebutuhan yang diperlukan untuk menunjang tertibya kearsipan di unram harus didukung penuh. Selain itu, SDM juga harus segera ditentukan dimasing-masing fakultas maupun di rektorat, sehingga Program Kearsipan di Unram dapat berjalan dengan sukses.
Kepala UPT. Kearsipan Unram Ikhwan, S.Sos., MM., yang juga menjadi narasumber menyampaikan secara garis besar langkah-langkah pengelolaan kearsipan di perguruan tinggi. Menurutnya sosialisasi ini merupakan tahap awal bagi pemangku kebijakan untuk menentukan SDM yang akan menduduki jabatan sebagai pengelola kersipan, kedepan mereka akan diundang untuk menghadiri Workshop Kearsipan yang sifanya lebih teknis. (Humas Unram/U24)