UPT Perpustakaan UB Perkuat Kerjasama Dengan UPT Perpustakaan Unram

Published On: 7 September 2022By Tags: , , ,

Mataram, Universitas Mataram – UPT Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang melakukan kunjungan kerja dan penandatangan naskah perjanjian kerjasama dengan UPT Perpustakaan Universitas Mataram (Unram), Benchmarking and Information Sharing E-resources and Digital Library. Bertempat di ruang Sidang Senat Rektorat pada Jum’at 2 September 2022.

Rektor Universitas Mataram yang diwakili oleh Bapak Yusron Saadi, ST., M.Sc., Ph.D selaku Wakil Rektor bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Sistem Informasi membuka acara tersebut secara resmi. Dalam sambutan hangatnya pak Yusron menyampaikan bahwa kita akan banyak belajar dari Universitas Brawijaya. Beliau juga memperkenalkan Unram kepada tim UPT Perpustakaan UB Malang tersebut, “secara singkat saya ingin sampaikan, Unram memiliki 9 fakultas dan 3 program studi dibawah rektor dengan total ada sekitar lebih dari 35.000 mahasiswa” ungkapnya. Harapannya agar kedepan akan ada banyak kerjasama-kerjasama lain dengan tim dari UB Malang. Artinya dikemudian hari akan sangat diharapkan ada kerjasama dengan unit-unit lainnya. “Harapan kami supaya kolaborasi ini tetap berjalan baik, dan kita lanjutkan ke berbagai aspek yang tentu akan sangat bermanfaat bagi kedua institusi” tegas Wakil Rektor bidang Perencanaan, Kerjasama, dan Sistem Informasi Unram.

Kepala UPT Perpustakaan Unram, Muslimin, S.Sos., MM, berharap semoga tergores kesan mendalam yang dapat terukir dihati para tim Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang selama berada di pulau Lombok. Ia juga menjelaskan terkait dengan pengguna potensial perpustakaan Unram, “Kita punya pengguna potensial. Pengguna potensial perpustakaan Unram sebanyak 35.000 mahasiswa, belum termasuk 1.000 lebih dosen, dan belum termasuk 1.000 lebih orang dari kalangan pegawai. Itulah yang menjadi target pelayanan perpustakaan unram” paparnya.

Selanjutnya dilakukan penandatanganan oleh Kepala UPT Perpustakaan Unram dan Kepala UPT Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang dan dirangkaian dengan penyerahan cendramata antar kedua UPT Perpustakaan.

Dalam kesempatannya Dr. Iwan Permadi, S.H., M.Hum selaku ketua UPT Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang menyampaikan uraian singkat terkait peran strategis perpustakaan perguruan tinggi dalam penguatan atmosfer akademik di Era Revolusi Industri 4.0. Pak Iwan mengatakan bahwa perpustakaan sekarang sudah berubah, “10% manajemen koleksi, 20% manajemen knowledge, dan sisanya 70% transfer knowledge. Inilah yang membuat perubahan yang sangat signifikan” jelasnya.

Acara tersebut juga dihadiri oleh wakil rektor bidang umum dan keuangan, kepala biro bidang umum dan keuangan, kepala UPT. Kearsipan, serta tim masing-masing dari UPT Perpustakaan Unram dan UPT Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang.