Berita

  • 12 Agustus 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Perayaaan Idul Adha 1440 H di Universitas Mataram (Unram) diperingati dengan menggelar shalat Idul Adha di Lapangan Rektorat Unram, Minggu, 10 Agustus 2019 bertepatan dengan 10 Dzulhijjah 1440 H. Ribuan Mahasiswa dan Pejabat di Lingkungan Unram turut melaksanakan shalat idul adha direktorat. Bertugas sebagai Imam shalat Idul Adha Ustadz Abdul Wahab dan Khotib Ustadz Dr. H. Kholid LC., MA. Rektor Unram sesaat sebelum pelaksanaan shalat Idul adha mengatakan bahwa dalam konteks berbangsa dan bernegara untuk menuju masyarakat adil dan makmur yang memiliki daya saing, sifat – sifat berkorban ini harus terus kita tanamkan, tidak hanya berkorban harta […]

  • 7 Agustus 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Dalam mengembangkan pembangunan pariwisata yang berkelanjutan, Universitas Mataram (Unram) bersama Kementerian Pariwisata RI (Kemenpar) menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS). Unram sebagai lembaga yang akan memonitor dan mengawasi implementasi proses ini dan terpilih menjadi Sustainable Tourism Observatory (STO). Untuk ini, Kemenpar kerja sama dengan Unram, sebagai STO di masing-masing daerah. ”Jadi di Indonesia saat ini sudah ada 12 STO,” kata Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi Yusron Saadi usai kegiatan di Ruang Tunggu Rektor, Senin (5/8). Dijelaskan dari keseluruhan STO tersebut, lima diantaranya termasuk STO di Unram sudah disebut sebagai International Sustainable Tourism Observatory (INSTO). Jadi […]

  • 5 Agustus 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an Mahasiswa Nasional yang ke XVI (MTQMN) di Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Aceh yang akan berlangsung selama 8 hari mulai 28 Juli – 4 Agustus 2019 di kampus Unsyiah telah mengumumkan pemenang masing-masing cabang lomba, Sabtu (3/8) Malam. Unram yang telah mengirimkan 13 mahasiswa untuk mengikuti MTQMN di Unsyiah berhasil meraih juara terbaik II dalam cabang Khothil Qur’an Golongan Dekorasi atas nama Afi Mashudi berdasarkan keputusan dewan hakim MTQ Mahasiswa Nasional XVI Tahun 2019 Universitas Syiah Kuala Banda Aceh Nomor 04/Kep.DH/MTQMN-XVI/2019. “Jarak Mataram ke Banda Aceh yang cukup jauh menjadi kendala bagi kafilah Unram, […]

  • 1 Agustus 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Mataram (Unram) Tahun 2019 yang lulus melalui jalur SBMPTN dilaksanakan di Gedung Auditorium M. Yusuf Abubakar sejak Selasa, 30 Juli 2019 kemarin. Kegiatan PKKMB jalur SBMPTN akan dilaksanakan dalam dua gelombang, gelombang pertama berlangsung selama 3 hari yaitu 30 Juli sampai 1 Agustus 2019. Sedangkan gelombang kedua akan dilaksanakan pada tanggal 6-8 Agustus mendatang. Kegiatan PKKMB ini dihadiri oleh seluruh unsur pimpinan Unram mulai dari Rektor, Wakil Rektor, Direktur Pascasarjana, Dekan, Wakil Dekan, Kepala Biro dan Pejabat Struktural di Lingkungan Unram. “Sebanyak 1.405 mahasiswa baru mengikuti kegiatan tersebut, dengan […]

  • 29 Juli 2019

    Mataram , Universitas Mataram –  Rektor Universitas Mataram (Unram) Prof. Lalu Husni, SH., M.Hum melantik wakil Dekan Bidang Akademik, Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan serta Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mataram Periode Tahun 2019 – 2023 di Ruang Sidang Senat Rektorat Unram, Senin 29 Juli 2019. Dr. Gunawan, S.Pd., M.Pd dilantik sebagai Wakil Dekan Bidang Akademik FKIP menggantikan Dr. Lalu Zulkifli, M.Si. Selanjutnya Dr. Sukardi, S.Pd., M.Pd. dilantik sebagai Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan FKIP menggantikan Dr. Syafruddin, MS., dan Dr. Gito Hadiprayitno, S.Pd., M.Si dilantik sebagai Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan […]

  • 29 Juli 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Kegiatan Akreditasi Rumah Sakit Universitas Mataram (RS Unram) oleh Tim Akreditasi dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) dilaksanakan Senin pagi (29/7) di Aula RS Unram. Tim Akreditasi KARS terdiri dari Dr. Rossma Napitupulu, MARS, Dr. Widyasih Pritasari, Sp.OG (K), dan Muhammad Fatoni, S.Kep., Ners. Kegiatan Akreditasi yang telah dipersiapkan sejak enam bulan yang lalu telah melalui beberapa tahapan seperti tahap bimbingan, kemudian survey simulasi, dan yang terkahir adalah survei akreditasi. “untuk akreditasi ini, kami yang telah mempersiapkannya sejak enam bulan yang lalu dan telah melalui beberapa tahapan seperti tahap bimbingan, kemudian survei simulasi, dan yang terakhir adalah […]

  • 29 Juli 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Rektor Universitas Mataram (Unram) Prof. Dr. Lalu Husni, SH., M.Hum didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unram Prof. Dr. Muhammad Natsir, SH., M.Hum melepas Mahasiswa Kontingen Unram yang akan mewakili Unram dalam ajang Musabaqah Tilawatil Quran Mahasiswa Nasional yang ke XVI (MTQMN) di Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Aceh, Jum’at Pagi (26/7) di Rektorat Unram. Kegiatan MTQMN yang akan berlangsung selama 8 hari mulai 28 Juli-4 Agustus 2019 di kampus Unsyiah ini akan diikuti oleh 2.500 peserta dari 200 perguruan tinggi negeri dan swasta di seluruh Indonesia dengan 15 cabang mata lomba, Unram sendiri mengirim 13 […]

  • 28 Juli 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Gelaran Pekan Olahraga Mahasiswa Daerah (POMDA) Nusa Tenggara Barat (NTB) kerja sama Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (BAPOMI) Pengurus Provinsi NTB dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (DISPORA) NTB yang dilaksanakan pada tanggal 23-25 Juli telah menghasilkan para juara. Unram yang menurunkan 236 atlet berhasil keluar sebagai juara umum dengan perolehan mendali 25 emas, 25 perak dan 12 perunggu dengan total mendali 62 mendali. Diikuti IKIP Mataram dengan 50 mendali, Universitas Hamzanwadi 14 mendali, STHN Maratam 7 mendali, Universitas Muhammadiyah Mataram 6 mendali, Universitas Bumigora 6 mendali, Poltekes Mataram 6 mendali, Universitas Teknologi Sumbawa 4 mendali, Universitas […]

  • 28 Juli 2019

    Mataram, Universitas Mataram – UPT. Perpustakaan Universitas Mataram (Unram) menyelenggarakan Seminar Nasional bertajuk Transfortasi Digital Library Menjawab Tantangan dan Kebutuhan Generasi Milenial di Era Revolusi Industri 4.0 di gedung Dome Unram, Kamis (25/7). Seminar nasional digital library menghadirkan Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah yang diwakili oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan NTB Dr. Ir. H. Manggaukang Raba, MM., Prof. Ir. Suhubdy, Ph.D. Guru Besar Unram, Ismail Fahmi, Ph.D Pakar IT Nasional, Inisiator Indonesia One Search dan Pencipta Drone Emprit, Dr. Lalu Edy Herman Mulyono, SE., MM. Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Kapala UPT. Perpustakaan Muslimin, S.Sos., MM. selaku ketua penitia seminar […]

  • 24 Juli 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Panitia Seleksi Ujian Masuk Mahasiswa Jalur Mandiri akan mengumumkan hasil seleksi ujian masuk pada Jumat (26/7) mendatang. Pada tes seleksi ujian masuk calon mahasiswa Universitas Mataram jalur Mandiri yang digelar Rabu (17/7) lalu lebih dari 6.209 peserta memperebutkan 2.604 kursi yang tersedia. Tingkat persaingan untuk memasuki jurusan ataupun program studi favorit di Unram pun makin ketat. Dari data yang disampaikan oleh Panitia Pelaksana Ujian Masuk Jalur Mandiri Unram, Program Studi S1 Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dari daya tampung 105 orang, pada seleksi lalu jumlah peminat untuk jurusan ini sedikitnya 666 orang untuk pilihan pertama dan 543 […]

  • 23 Juli 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Pembukaan Pekan Olahraga Mahasiswa Daerah (POMDA) Nusa Tenggara Barat (NTB) di gelar di Universitas Mataram (Unram), Selasa 23/7. Kegiatan POMDA NTB tahun 2019 merupakan kerja sama Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (BAPOMI) Pengurus Provinsi NTB dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (DISPORA) NTB. Cabang Olahraga (Cabor) yang dipertandingkan pada POMDA tahun 2019 ini antara lain Cabor Tenis Lapngan, Cabor Panjat Tebing, Cabor Atletik, Cabor Petanque, Cabor Kempo, Cabor Bola Basket, Cabor Catur, Cabor Pencak Silat, Cabor Bola Voli Pasir, Cabor Sepak Takraw, Cabor Futsal, Cabor Bola Voli, Cabor Bulutangkis, Cabor Tarung Derajat, Renang dan Cabor Karate. Kegiatan […]

  • 22 Juli 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pendidikan (LPMPP) Universitas Mataram (Unram) menyelenggarakan workshop Sistem Penilaian di Perguruan Tinggi Berbasis SN-DIKTI, kegiatan tersebut dilaksanakan di UPT Perpustakan Universitas Mataram, Senin (22/7). Workshop ini diselenggarakan dengan tujuan memperbaharui sistem penilian di Universitas Mataram agar sesuai dengan sistem SN Dikti. Peserta dalam workshop ini adalah seluruh ketua program studi di lingkungan Unram yang terdiri atas tiga kelompok yakni kelompok ketua program studi S1 di Universitas Mataram sebanyak 35 prodi, Ketua program studi S2 sebanyak 6, dan ketua program studi Diploma sebanyak 7 prodi. Rektor Unram Prof. Dr. Lalu Husni, SH., M.Hum […]