Bimtek

  • 18 Oktober 2024

    Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) melalui Unit Percepatan Universitas Berkelas Dunia (UP UBD) menyelenggarakan Bimbingan Teknis QS World dengan INTI International University Malaysia selama dua hari, pada Rabu dan Kamis, 16-17 Oktober 2024 bertempat di Ruang Sidang Senat, Rektorat Unram. Kegiatan ini bertujuan untuk menyelaraskan program kerja, memperkuat strategi, dan mempercepat langkah Unram dalam mencapai status universitas berkelas dunia melalui pemeringkatan di QS World University Rankings (QS WUR). Dalam sambutannya Ketua UP UBD, Prof. Dr. Hamsu Kadriyan, SpTHT-KL., Sub. Sp. Onk(K), M.Kes. mengungkapkan bahwa meski UP UBD baru terbentuk beberapa bulan lalu dan mulai aktif bekerja sekitar satu bulan […]

  • 20 Juni 2024

    Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) sukses menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) di Ruang Sidang Senat Rektorat Unram pada Rabu (19/6). Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Sitti Hilyana, M.Si.; Kepala Biro Bidang Perencanaan dan Kerja Sama, Irpan siswandi, S.Sos., M.Si.; Tenaga Ahli Komisi Informasi Pusat, Siti Ajijah, S.H., M.H. sebagai narasumber; serta peserta Bimtek dari staf Hubungan Masyarakat (Humas) di lingkungan Unram. Prof. Dr. Sitti Hilyana, M.Si. dalam sambutannya menyampaikan bahwa keterbukaan pengelolaan informasi di Unram merupakan hal yang sangat penting. Namun, hendaknya tetap memperhatikan informasi yang patut untuk […]

  • 11 Januari 2024

    Mataram, Universitas Mataram – Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum, Prof. Dr. Sukardi, M.Pd., membuka acara Bimbingan Teknis Penyusunan Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Unram Tahun 2024 dan Sosialisasi Standar Biaya Masukan (SBM) Tahun 2024, bertempat di Ruang Sidang Senat, Rektorat Unram pada hari Kamis (11/1). Dalam sambutannya, Prof. Dr. Sukardi mengungkapkan kinerja anggaran tahun 2024 dan tahun 2023 akhir terdapat perubahan aspek anggaran, sehingga kegiatan ini bisa dimanfaatkan bersama agar dapat mengetahui hal-hal yang harus di optimalkan yang akan berpengaruh pada efisiensi penggunaan anggaran. Beliau juga meminta pada kegiatan ini dari bidang teknis dan perencanaan masing-masing fakultas untuk menghadirkan pengelola […]

  • 6 November 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Mataram (LPPM Unram), Prof. Dr. Ir. Sukartono, M.Agr. menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penguatan Kapasitas Bagi Pimpinan dan Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat dalam Rangka Pemahaman Secara Progresif dan Normatif Tentang Pemilihan Legislatif (Pileg) kerja sama antara DPRD Provinsi NTB dengan LPPM Unram. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Holiday Inn Senggigi Lombok Barat pada Jumat (3/11) lalu. Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan DPRD NTB, Hj. Baiq Isvie Rupaeda, S.H., M.H.; Wakil Ketua I, Nauvar Furqony Farinduan, S.H., MBA.; Wakil Ketua III, H. Yek Agil […]

  • 8 September 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) melaksanakan Bimtek Persiapan Pelaksanaan Kelas Kolaborasi pada hari Jumat (8/9) di Ruang Sidang Rektor, Rektorat Unram. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Koordinator Perguruan Tinggi, Dekan, Kaprodi, para tim pengajar mata kuliah, dan praktisi mata kuliah di lingkup Unram. Kegiatan yang digelar secara hybrid tersebut dilaksanakan dengan harapan tercapainya luaran mata kuliah, pembaruan Rencana Pembelajaran Semester (RPS), akan dihasilkannya Perjanjian Kerja Sama (PKS) atau implementasi kesepakatan antara praktisi dengan para Kaprodi di Unram.

  • 2 Agustus 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Unit Pelaksana Percepatan Akreditasi Universitas Mataram (Unram) menggelar Bimtek Proofreading Laporan Kinerja Program Studi (LPKS) dan Laporan Evaluasi Diri (LED). Kegiatan tersebut dilaksanakan Selasa (2/8) di Ruang Sidang Senat, Rektorat Unram.

  • 26 Juli 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Mataram (Unram) membuka acara Bimbingan Teknis Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Laboratorium dan Pengakuan Penilaian Angka Kredit Pranata Laboratorium Pendidikan Sesuai Permenpan RB No. 1 Tahun 2023. Kegiatan tersebut diperuntukkan bagi Pranata Laboratorium Pendidikan (PLP) dan laboratorium di lingkungan Unram dan diselenggarakan di Dome Unram pada hari Rabu (26/7). Dalam sambutannya, Prof. Dr. Sitti Hilyana atau yang biasa disapa Nana mengungkapkan jika saat ini Unram perlu berbicara tentang laboratorium yang terpadu bukan dari segi infrastrukturnya, tapi bagaimana soft structurenya, yaitu SDMnya. “Saya berharap ini bukan pertemuan pertama dan terakhir tapi harus ada pertemuan-pertemuan […]

  • 2 Februari 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) menggelar Bimbingan Teknis terkait percepatan jabatan lektor kepala dan guru besar Unram serta penyamaan persepsi dan rekrutmen calon assessor beban kerja dosen Unram pada hari Selasa (31/1) di Hotel Golden Palace. Bimbingan teknis tersebut mengundang beberapa narasumber dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Ditjen Dikti Kemdikbudristek RI), yaitu Iwan Winardi, M.Pd. selaku Koordinator Kelompok Substansi Karir Pendidik dan Tenaga Kependidikan Direktorat Sumber Daya; Prof. Dr. Sutikno selaku Tim Penilai Angka Kredit Dosen; Prof. Dr. Aan Komariah selaku Tim Beban Kerja Dosen (BKD); Rizky Tito Prasetyo, M.TI. selaku Tim Sistem Informasi […]