Fakultas Teknik

  • 31 Oktober 2024

    Mataram, Universitas Mataram – Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik Universitas Mataram (FT Unram) menyelenggarakan Training Mechanic Challenge yang disponsori oleh Pertamina dan merupakan bentuk kolaborasi antara Porsche Sprint Challenge Indonesia dan FT Unram. Acara tersebut berlangsung di Ruang Rapat Jurusan Teknik Mesin pada hari Kamis (31/10). Acara ini dihadiri oleh tim Porsche Sprint Challenge Indonesia, perwakilan Pertamina, Dekan FT Unram, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Ketua Jurusan Teknik Mesin, serta sepuluh mahasiswa dari jurusan Teknik Mesin Unram. Training Mechanic Challenge merupakan pelatihan yang diberikan kepada sepuluh mahasiswa FT Unram yang telah terpilih untuk magang sebagai mekanik selama empat seri Porsche Sprint […]

  • 17 Mei 2024

    Mataram, Universitas Mataram –  Tiga mahasiswa Program Studi Arsitektur Universitas Mataram (Unram) berhasil menyabet Juara 1 dalam Sayembara Nasional dengan tema: “Z-Lenial Space: Ruang untuk Generasi Milenial dan Gen Z” yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Arsitektur (HIMATA) Universitas Muhammadiyah Palembang, berlangsung sejak 4 Maret sampai dengan 12 Mei 2024. Tiga mahasiswa Prodi Arsitektur tersebut adalah Rizky Akbar Satrio Pamungkas selaku ketua tim, M. Taufan Alisukma dan Baiq Thahira Alfa Tsani. Mereka berhasil mengalahkan 29 tim lainnya dalam sayembara yang dilaksanakan melalui penjurian terbuka baik secara offline maupun online di Utopia Collaboration Space, Palembang. Sayembara ini merupakan wadah inovasi dan kreasi […]

  • 6 Februari 2024

    Mataram, Universitas Mataram – Fakultas Teknik Universitas Mataram (FT Unram) bekerja sama dengan Seoul National University (SNU) menggelar kegiatan World Innovation Network of Intelligence Transformation (WINIT) 2024. Kegiatan WINIT 2024 ini dilaksanakan dari tanggal 2 Februari hingga 7 Februari 2024 mendatang. Salah satu rangkaian dari kegiatan ini adalah Workshop Pitching Day yang digelar pada Senin, 5 Februari 2024 di Aula FT Unram. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Sistem Informasi, Prof. Akmaluddin, ST., M.Sc. (Eng)., Ph.D., Dosen, serta Mahasiswa baik dari Universitas Mataram maupun Seoul National University. Mewakili Rektor Unram, Prof. Akamaluddin menyampaikan pentingnya kolabirasi dan pertukaran […]

  • 1 Agustus 2023

    Mataram, Universitas Mataram – Fakultas Teknik Universitas Mataram (FT Unram) melakukan acara penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) bersama Fakultas Tenik Universitas Brawijaya (FT UB) pada Jum’at (14/7) di Ruang Sidang Gedung A Fakultas Teknik Unram. PKS antara FTUB dan FT UNRAM melingkupi kerja sama peningkatan Sumber Daya Manusia, serta pengembangan bidang Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Kepada Masyarakat. Sebelum penandatanganan PKS, Dekan FT Unram Muhamad Syamsu Iqbal, ST., MT., Ph.D., menyambut hangat kedatangan tim FT UB. Dosen bidang Teknik Elektro ini sekaligus memperkenalkan jajaran pimpinan fakultas, jurusan, dan program studi di lingkungan FT Unram. “Kesempatan pada pagi ini kita persilahkan bisa berdiskusi […]

  • 15 Oktober 2021

    Mataram, Universitas Mataram – Rektor Universitas Mataram (Unram), Prof. Dr. Lalu Husni., SH., M.Hum., melantik pejabat baru Wakil Dekan Bidang Akademik, Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan, dan Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fakultas Teknik Unram. Pelantikan itu dilaksanakan di Ruang Sidang Senat Lantai III Rektorat Unram pada Kamis, 14 Oktober 2021. Rektor Unram, Prof. Lalu Husni dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pejabat lama, yaitu wakil dekan satu, dua, dan tiga Fakultas Teknik Unram atas dedikasi dan kinerjanya yang telah memajukan Fakultas Teknik Unram selama ini. “Kepada pejabat yang baru, selamat, dan semoga bisa terus melanjutkan dan meningkatkan lagi capaian-capaian yang sudah diraih oleh […]

  • 12 April 2021

    Mataram, Universitas Mataram – Rektor Universitas Mataram (Unram) Prof. Dr. Lalu Husni, SH., M.Hum mendorong Fakultas Teknik (FT) Unram untuk membuka Program Studi (Prodi) S3. Hal ini disampaikan Prof. Husni dalam pidatonya di acara Rapat Terbuka Senat dalam Rangka Pengukuhan Guru Besar Tetap Unram di ruang sidang senat gedung rektorat Unram dan secara virtual melalui kanal Youtube Universitas Mataram, Kamis (8/4). “Saya menugaskan kepada Dekan Fakultas Teknik untuk segera mengusulkan pendirian Prodi S3, agar semakin cepat capaian publikasi ilmiah jurnal internasional bereputasi,” ungkapnya. Dalam kesempatan itu Prof. Husni mengukuhkan empat guru besar baru. Kesemuanya adalah guru besar fakultas teknik. Tiga guru […]

  • 8 Februari 2021

    Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Mataram) tak pernah kekurangan mahasiswa berprestasi. Tak terhitung sudah jumlah mahasiswa Unram yang menorehkan prestasi di berbagai kategori. Baik diajang akademis, seni, budaya hingga olah raga. Baik ditingkat regional, nasional hingga internasional. Baru-baru ini prestasi kembali diraih oleh mahasiswa Unram. Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika (PSTI) Unram berhasil menyabet runner up (juara II) dalam ajang Muslim Hack Festival 2021, Minggu (31/1) lalu. Meski terbilang prodi yang masih muda, PSTI Unram yang berdiri tahun 2012 itu hampir selalu memboyong juara tiap tahunnya diberbagai ajang perlombaan dan berhasil mengharumkan nama almamater dikancah nasional hingga internasional. Maka tak […]

  • 30 November 2020

    Mataram, Universitas Mataram – Fakultas Teknik Universitas Mataram ( FT Unram) menggelar acara Webinar sebagai puncak Dies Natalisnya yang ke-27 secara daring melalui kanal Youtube Dies Natalis FT Unram dan secara luring di ruang Auditorium gedung dekanat FT Unram, Senin (23/11) lalu. Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi (WR IV) Unram Yusron Saadi, ST., M.Sc., Ph.D selaku pemateri dalam acara tersebut menyampaikan topik Kolaborasi Unversitas Mataram Menuju Kampus Merdeka (MBKM). Dia mengatakan, sangat penting membangun jaringan kerjasama yang luas dengan berbagai pihak, instansi pemerintah dan swasta, di dalam dan luar negeri dalam rangka melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi (PT) […]

  • 23 November 2020

    Mataram, Universitas Mataram – Fakultas Teknik Universitas Mataram (FT Unram) menggelar kegiatan Webinar dengan tema “Seni Mengasah Kemampuan Analisis Peluang Pasar Untuk Berkembang Di Dunia Entrepreneurship” melalui kanal Youtube Dies Natalis FT Unram, Sabtu (21/11) lalu. Webinar ini merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Dies Natalis FT Unram ke-27 tahun ini. Tercatat 366 peserta yang mendaftar mengikuti kegiatan ini yang terdiri dari mahasiswa, dosen, staff FT Unram dan beberapa institusi lainnya. Dekan FT Unram Akmaluddin, ST., M.Sc. (Eng)., Ph.D dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembelajaran Kewirausahaan merupakan salah satu hal yang perlu dipelajari oleh para mahasiswa, karena hal ini tentu saja dapat […]

  • 18 November 2020

    Mataram, Universitas Mataram – Fakultas Teknik Universitas Mataram (FT Unram) menggelar kegiatan Webinar dengan tema “Membangun Karakter dan Integritas Pemuda Sebagai Calon Pemimpin Bangsa”, Sabtu (14/11) lalu. Webinar ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan Dies Natalis FT Unram ke-27 tahun ini. Tercatat 406 orang peserta mengikuti kegiatan ini yang terdiri dari mahasiswa, dosen, staff FT Unram hingga institusi lainnya. Dekan FT Unram Akmaluddin, ST., M.Sc. (Eng)., Ph.D dalam sambutannya menyampaikan bahwa seorang pemimpin yang baik tidak diukur dari berapa lama dia memimpin atau berapa banyak orang yang mengikutinya sebagai pemimpin. Pemimpin yang baik menurutnya adalah yang mampu menciptakan kemungkinan-kemungkinan baru. […]

  • 5 November 2020

    Mataram, Universitas Mataram – Fakultas Teknik Universitas Mataram (FT Unram) bekerjasama dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan  Pusat Kajian Pengelolaan Resiko Bencana (PKPRB) mengadakan acara Sosialisasi Pemasangan Instrumentasi Sistem Peringatan Dini Bencana Tsunami Wilayah II, bertempat di Hotel Grand Royal Batu Jai Lombok Tengah, Senin (2/11) kemarin. Hadir dalam acara tersebut Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi (WR IV) Unram, Kepala BPBD Provinsi NTB, Plt. Kepala BPBD Lombok Tengah, Forum PRB Desa Kuta, Kodim 1620 Lombok Tengah, Koramil 1620-02 Pujut dan beberapa insan media. WR IV Unram Yusron Saadi, ST., M.Sc., Ph.D menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi […]