FKIK Unram
Mataram, Universitas Mataram – Seminar Nasional Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Mataram (FKIK Unram) pada tahun ini mengusung tema “Empowering Productive Health: Building Awareness and Reproductive Health Education” dengan tujuan untuk membangun kesadaran masyarakat Indonesia tentang pentingnya menjaga kesehatan organ – organ reproduksi. Acara seminar nasional ini diadakan pada Minggu, 1 September 2024 di Dome Unram dan dihadiri oleh lebih dari 250 peserta yang berasal dari NTB dan luar provinsi NTB. Kegiatan seminar nasional ini diawali dengan pemberian sambutan oleh Ketua Pelaksana, Siti Raodatul Jannah Tunairin; kemudian dilanjutkan oleh Presiden BEM-KM FKIK Unram, Syihabul Muttaqin; Ketua DPM FKIK Unram, Teguh […]
Mataram, Universitas Mataram – Dengan mengusung tema “Healthy Generation Bright Future: Healthy Mothers, Strong Children, Bright Future”, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Mataram (FKIK Unram) menggelar kegiatan Indonesian Gives Back (IGB). Salah satu rangkaian kegiatan dari IGB ini adalah pemeriksaan kesehatan gratis, yang dilaksanakan dan ditujukan bagi warga Desa Taman Ayu, Kecematan Gerung, Lombok Barat pada tanggal 29 Juni 2024 lalu. Acara tersebut melibatkan puluhan mahasiswa pendidikan dokter dari berbagai universitas di Indonesia. Universitas yang terlibat di antaranya Universitas Warmadewa, Universitas Muslim Indonesia, Universitas Hasanuddin, Universitas Udayana, Universitas Islam Al Azhar Mataram, Universitas Brawijaya, Universitas Muhammadiyah Makassar, Universitas Halu […]