Percepatan
Mataram, Universitas Mataram – Unit Pelaksana (UP) Percepatan Akreditasi Universitas Mataram (Unram) menyelenggarakan Workshop Penyusunan Dokumen Akreditasi: Visi, Misi, Tujuan dan Strategi Pencapaian Visi selama dua hari dari tanggal 10 – 11 Maret 2023 di Hotel Golden Palace. Dr. Sitti Hilyana selaku Wakil Rektor Bidang Akademik Unram menyampaikan bahwa dalam rangka menuju Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH) di tahun 2024, Unram perlu meningkatkan jumlah program studi yang berakreditasi unggul. Oleh karenanya, dibentuk unit pelaksana untuk percepatan akreditasi di Unram. “Kita membedah lagi visi, misi, dan tujuan yang ditetapkan oleh Unram yang sudah dimasukkan ke dalam dokumen-dokumen strategisnya menjadi penting untuk […]
Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) menggelar Bimbingan Teknis terkait percepatan jabatan lektor kepala dan guru besar Unram serta penyamaan persepsi dan rekrutmen calon assessor beban kerja dosen Unram pada hari Selasa (31/1) di Hotel Golden Palace. Bimbingan teknis tersebut mengundang beberapa narasumber dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Ditjen Dikti Kemdikbudristek RI), yaitu Iwan Winardi, M.Pd. selaku Koordinator Kelompok Substansi Karir Pendidik dan Tenaga Kependidikan Direktorat Sumber Daya; Prof. Dr. Sutikno selaku Tim Penilai Angka Kredit Dosen; Prof. Dr. Aan Komariah selaku Tim Beban Kerja Dosen (BKD); Rizky Tito Prasetyo, M.TI. selaku Tim Sistem Informasi […]
Mataram, Universitas Mataram – Lebih dari seribu civitas akademika se-Universitas Mataram mengikuti Upacara Rutin Bulanan pada Senin, 5 Desember 2022. Upacara tersebut merupakan upacara bulanan terakhir yang digelar pada tahun 2022. Rektor Universitas Mataram (Unram), Prof. Ir. Bambang Hari Kusumo, M.Agr.St., Ph.D. menjadi Pembina dalam upacara rutin tersebut. Rektor Unram menyampaikan beberapa hal terkait tolak ukur keberhasilan menurut Dewan Pengawas Badan Layanan Umum Unram yakni kinerja anggaran/serapan anggaran dan capaian Indikator Kinerja Utama (IKU). “Yang pertama tentang kinerja anggaran. Alhamdulillah Universitas Mataram sekarang berada pada urutan ke-2 dari 35 Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum. Biasanya kita berada di urutan 20-an, […]