pkkmb

  • 10 Agustus 2024

    Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) kembali menerima mahasiswa baru melalui Program Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADik) untuk putra-putri Papua dan Papua Barat pada seleksi Jalur Mandiri Unram 2024. Diantara 19 mahasiswa Program Afirmasi Pendidikan Tinggi (ADik) untuk putra-putri Papua dan Papua Barat, dua mahasiswa yaitu Jonathan dan Margaretta berbagi pengalaman dan harapan mereka dalam wawancara eksklusif oleh tim Humas Unram pada hari Sabtu (10/8) di Halaman Gedung Auditorium M. Yusuf Abu Bakar Unram. ‌ Jonathan, mahasiswa asal Merauke yang diterima di Fakultas Pertanian mengungkapkan rasa bangganya menjadi bagian dari Program Afirmasi ini. Jonathan yang merupakan anak seorang petani memiliki mimpi […]

  • 24 Juli 2024

    Mataram, Universitas Mataram – Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Jalur Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) oleh Rektor Universitas Mataram (Unram) telah terlaksana pada hari Selasa (23/7) di Gedung Auditorium M. Yusuf Abu Bakar, Unram. ‌ Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Sujita, S.T., M.T melaporkan bahwa peserta PKKMB jalur SNBT tahun 2024 terdiri dari 2.992 mahasiswa yang terdiri dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis sebanyak 501 mahasiswa; Fakultas Peternakan 151 mahasiswa; Fakultas Pertanian 363 mahasiswa; Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 423 mahasiswa; Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam 152; Fakultas Teknik 170 mahasiswa; Fakultas Teknologi Pangan dan […]

  • 22 Juli 2024

    Mataram, Universitas Mataram – Dalam rangka menyambut kedatangan mahasiswa baru Jalur Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT), Universitas Mataram (Unram) menggelar gladi Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) pada hari Senin (22/7) di Gedung Auditorium M. Yusuf Abu Bakar Unram. ‌ Selain dihadiri oleh panitia pelaksana, berbagai sesi persiapan untuk acara PKKMB turut melibatkan mahasiswa baru. Dalam kegiatan tersebut, para mahasiswa baru terlihat sangat antusias saat mengikuti sesi simulasi kegiatan. ‌ Salah satu mahasiswa baru, Muhammad Rasya P. Z. mahasiswa baru Program Studi Hukum mengungkapkan persiapannya dalam mengikuti tes SNBT Unram 2024. ‌ “Saya belajar selama sebulan seperti latihan soal-soal UTBK dan mengikuti […]

  • 13 Juni 2023

    Mataram, Universitas Mataram – 1.158 mahasiswa baru Universitas Mataram (Unram) mengikuti Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) di Auditorium M. Yusuf Abubakar selama tiga hari mulai Senin, 12 Juni 2023 hingga Rabu, 14 Juni 2023. Sejumlah 1.158 mahasiswa baru yang lolos jalur SNBP terdiri dari 191 orang dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), 60 orang dari Fakultas Peternakan, 142 orang dari Fakultas Pertanian, 83 orang dari Fakultas Hukum, 57 orang dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Selanjutnya, 136 orang dari Fakultas Teknik, 49 orang dari Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri, 301 orang dari […]

  • 17 Agustus 2022

    Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) menyelenggarakan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) jalur Mandiri dan diikuti sejumlah 3.519 orang mahasiswa baru. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Auditorium M. Yusuf Abubakar, Unram pada tanggal 7 – 10 Agustus 2022. PKKMB jalur Mandiri yang diselenggarakan selama 4 hari tersebut merupakan momentum untuk memberikan informasi yang tepat mengenai sistem pendidikan perguruan tinggi. Kegiatan tersebut diisi dengan pembekalan materi untuk mempersiapkan mahasiswa baru memulai kehidupan di kampus Unram. Adapun mahasiswa baru juga dikenalkan dengan pejabat kampus dan organisasi mahasiswa yang ada di Unram. Dalam upacara pembukaan PKKMB jalur Mandiri diawali dengan laporan […]

  • 3 Agustus 2020

    Mataram, Universitas Mataram – Rektor Universitas Mataram (Unram) Prof. Dr. Lalu Husni, SH., M.Hum resmi membuka kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Unram jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) secara langsung melalui aplikasi Zoom Meeting dan kanal Youtube Universitas Mataram, Senin (3/8) pagi. PKKMB Unram tahun akademik 2020/2021 ini mengusung tema “Melalui PKKMB Masa Covid-19 Kita Wujudkan Program Merdeka Belajar dan Gerakan Revolusi Mental Menuju Tercapainya Pendidikan yang Berkualitas”. “Saudara-saudara patut bersyukur karena telah diterima menjadi keluarga besar Universitas Mataram melalui jalur SNMPTN,” tutur Prof. Husni mengawali sambutannya. Prof. Husni menerangkan jalur SNMPTN merupakan salah satu dari tiga […]

  • 17 Juli 2020

    Mataram, Universitas Mataram – Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun akademik 2020/2021 untuk mahasiswa yang lulus seleksi jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Nasional (SNMPTN) akan dilaksanakan bulan Agustus mendatang. Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni (WR III) Universitas Mataram (Unram) Prof. Dr. Ir. Enny Yuliani, M.Si menjelaskan jadwal pelaksanaan PKKMB akan dimulai pada minggu pertama bulan Agustus. “Yang lulus jalur SNMPTN, PKKMB nya dilaksanakan minggu pertama bulan Agustus, Insyaa Allah tanggal 3, 4, dan 5 Agustus,” terang Prof. Enny di Rektorat, Kamis (16/7) kemarin. “Yang lulus jalur SBMPTN dan Mandiri, PKKMB nya dilaksanakan di minggu kedua bulan September, di […]

  • 3 Juli 2020

    Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) telah merumuskan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) secara daring. Demikian pula dengan petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis PKKMB juga sudah rampung. Hal ini disebabkan karena belum berakhirnya pandemi virus Corona (Covid-19). Sebagaimana yang disampaikan oleh Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unram (WR III) Prof. Dr. Ir. Enny Yuliani, M.Si, Kamis (2/7) kemarin. “Pedoman PKKMB sudah final akan ditandatangani rektor,” tutur Prof. Enny. Prof. Enny menerangkan, kegiatan PKKMB dijadwalkan akan berlangsung akhir Juli mendatang. Kegiatan secara teknis sendiri akan dilakukan secara daring melalui zoom. Terdapat 983 mahasiswa baru yang telah seleksi jalur SNMPTN, […]

  • 10 Juli 2019

    Mataram, Universitas Mataram – Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Mataram (Unram) Tahun 2019 yang lulus melalui jalur SNMPTN dilaksanakan di Gedung Auditorium M. Yusuf Abubakar, Rabu 10 Juli 2019. Kegiatan PKKMB ini dihadiri oleh seluruh unsur pimpinan Unram mulai dari Rektor, Wakil Rektor, Direktur Pascasarjana, Dekan, Wakil Dekan, Kepala Biro dan pejabat Struktural di Lingkungan Unram. Satu persatu pimpinan Unram diperkenalkan kepada mahasiswa baru, dengan tujuan mahasiswa dapat mengenal dan lebih dekat dengan pimpinan-pimpinan di Unram terutama Rektor dan Dekan masing –masing fakultas. “Sebanyak 923 mahasiswa baru mengikuti kegiatan tersebut, dengan rincian 257 orang dari FKIP, 141 orang […]