Kemendikbud Ristek Dikti dan Unram Gelar Seminar Internasional Bahas Akreditasi Internasional Bereputasi
Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) bersama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Perguruan Tinggi (Kemendikbud Ristek Dikti) menggelar Seminar Internasional seri pertama bertajuk “Overcoming Challenges In The Process Of Obtaining Accreditation Reputable International”. Dihadiri langsung oleh beberapa perwakilan perguruan tinggi se-Indonesia pada Jum’at 30 September sampai dengan 1 Oktober 2022 di Hotel Pullman Lombok Mandalika Beach Resort.
Kegiatan ini dimulai dengan sambutan secara virtual oleh Prof. Ir. Nizam, M.Sc., DIC, Ph.D selaku Plt Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi. Prof. Nizam menyampaikan perlunya mendapatkan penjaminan mutu eksternal karena klaim mutu tidak bisa dilakukan secara sepihak. “Lembaga akreditasi pada dasarnya merupakan pensahih kualitas dan mutu yang ada di setiap perguruan tinggi. Sebagai lembaga pensahih kualitas, tentunya lembaga tersebut harus kredibel,” tutur prof. Nizam.
Plt Kemendikbud Ristek Dikti itu juga menjelaskan bahwa Indonesia termasuk negara yang cukup progresif di Asia Tenggara. Hal ini karena Indonesia sudah memiliki lembaga akreditasi mandiri layaknya negara maju. “Kementerian kita mendorong untuk mengikuti akreditasi internasional, untuk membuktikan bahwa standar nasional kita diakui dunia, setara, sepadan secara internasional dan diakui sebagai suatu ukuran mutu.” jelasnya. Prof. Nizam juga mengingatkan bahwa lembaga perguruan tinggi jangan sampai tertipu oleh lembaga akreditasi abal-abal yang bahkan di negaranya sendiri tidak diakui. “Sekali lagi, yang kita inginkan bukan hanya sekedar diakreditasi oleh lembaga akreditas di luar negara Indonesia tapi harus diakui dunia profesi secara internasional,” tegasnya.
Kegiatan Seminar Internasional ini dihadiri langsung oleh Prof. Ir. Bambang Hari Kusumo, M.Agr,St., Ph.D selaku Rektor Universitas Mataram. Prof. Bambang berharap seminar ini dapat menjadi kesempatan bagi para pemangku kepentingan untuk mendapatkan ide-ide inovatif dan praktik terbaik dari negara lain untuk tetap mengikuti tren dan praktik yang muncul di dunia pendidikan tinggi yang terus berkembang, dan untuk melakukan inovasi perubahan positif di institusi mereka dengan Akreditasi Internasional.
“Unram juga terus berbenah diri agar bertambah prodi berakreditasi internasional. Semoga kegiatan ini menjadi upaya kita meningkatkan kecerdasan bangsa, meningkatkan reputasi perguruan tinggi kita sehingga sejajar dengan perguruan tinggi yang bereputasi secara internasional,” tutur prof. Bambang.
Dalam kesempatan tersebut, Prof Bambang juga mengenalkan indahnya bumi Lombok kepada para tamu undangan yang datang dari berbagai daerah tersebut. “Kalau ada waktu, silakan mengunjungi tempat kami yang indah di Pantai Kuta ini. Silakan mengunjungi sirkuit yang berada tak jauh dari hotel ini. InsyaAllah tempat ini akan terus berkembang dan semoga acara seperti ini banyak di lakukan di Lombok,” ujar Rektor Unram.
Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Ibu Dr. Ir. Sri. Gunani Partiwi, M.T. selaku Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan. “Semoga dengan dilaksanakannya seminar internasional ini dapat membantu perguruan tinggi ataupun program studi dalam meningkatkan sistem pembelajarannya menuju pengakuan internasional melalui akreditasi internasional,” harapnya.
Dilanjutkan dengan diskusi sekaligus pemaparan materi dari perwakilan lembaga perguruan tinggi yang program studinya telah terakreditasi internasional. Diantaranya mengenai Best Practice – Social Science Speciality for FIBAA Institutions, Kebijakan Pemerintah terkait Akreditasi Internasional, Best Practice – Khsusus Ilmu Sains untuk Lembaga ASIIN/RSC, Best Practice – Khsusus Ilmu Teknik untuk Lembaga ASIIN, dan Best Practice – Khsusus Ilmu Kesehatan.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, serta perwakilan dari masing-masing fakultas se-Universitas Mataram.