Publikasi ilmiah dosen Unram kian meroket

Published On: 6 April 2021By Tags:
Unram Optimistis Naik Peringkat di Klasterisasi PT 2021
Unram Optimistis Naik Peringkat di Klasterisasi PT 2021

Unram Optimistis Naik Peringkat di Klasterisasi PT 2021

Mataram, Universitas Mataram – Universitas Mataram (Unram) terus bergerak memanen prestasi. Berbagai capaian prestasi yang diraih kampus nomor satu di NTB ini tentu tidak lepas dari upaya merealisasikan visinya untuk menjadi lembaga pendidikan tinggi berbasis riset berdaya saing internasional tahun 2025. Capaian Prestasi  Unram ini diantaranya adalah jumlah publikasi ilmiah yang terus meningkat tiap tahun.

“Tahun 2018 terdapat 908 artikel (terpublikasi-red) dan di tahun 2019 menjadi 1.064,” sebut Rektor Unram Prof. Dr. Lalu Husni, SH., M.Hum dalam acara Wisuda Lulusan Program Doktor, Magister, Dokter, Sarjana dan Diploma Periode Maret Tahun 2021 di ruang Sidang Senat Unram, Rabu (31/3) kemarin.

Prof. Husni melanjutkan, jumlah jurnal nasional terakreditasi Sinta di Unram pun terus bertambah hingga mencapai 22 jurnal. Meningkatnya jumlah publikasi ilmiah ini tentu berdampak pada peningkatan sitasi di tahun ini menjadi 8.508 sitasi.

“Capaian ini melampaui sitasi yang ditargetkan oleh Kemendibud yakni 6.500 sitasi,” ujar Rektor dari kampus yang masuk klaster 2 dari 5 klaster Perguruan Tinggi yang digawangi Kemendikbud ini.

Demikian pula dengan HKI Unram dari semula hanya 5 buah meningkat menjadi 144 buah di tahun 2018, dan 232 buah di akhir tahun 2019. Kinerja Penelitian Unram pada tahun 2020 juga meningkat signifikan. Ini ditandai oleh keberhasilan mempertahankan rangking pada klaster tertinggi, yaitu klaster mandiri. Dari 1.977 Perguruan Tinggi Indonesia yang mengikuti perangkingan Unram berada di posisi ke-24.

“Prestasi ini diperoleh dari hasil gemilang para dosen di lingkungan Universitas Mataram yang mampu bersaing hingga meraih skim dana penelitian kompetitif nasional senilai Rp 11,6 miliar,” bebernya.

Prestasi ini juga yang menempatkan Unram di urutan ke-8 dari 10 besar Perguruan Tinggi peraih dana terbesar pada tahun 2020. Demikian pula dengan Kinerja Pengabdian kepada Masyarakat Unram pada tahun 2020 berada pada Klaster Sangat Bagus dengan naik ke posisi 29, dari posisi 34 yang diraih pada tahun sebelumnya.

Tak ketinggalan, Unram juga terus mendorong peningkatan kinerja di bidang kemahasiswaan. Hal ini terlihat dalam Simkatmawa Perguruan Tinggi yang dikeluarkan oleh Kemendikbud pada Agustus 2020 yang menempatkan  Unram di posisi ke-57, melesat naik dari posisi ke-103 pada tahun 2019.

“Pencapaian tersebut karena meningkatnya kuantitas maupun kualitas program-program di bidang kemahasiswaan seperti Program Kreativitas Mahasiswa, kegiatan lomba dan non lomba pada event nasional dan internasional,” katanya.

Baca Juga : Capaian Dua Tahun Rektor Unram Periode 2018-2022

Jumlah kerjasama Unram dari tahun ke tahun juga terus meningkat. Tercatat 38 kerjasama telah dijalin pada tahun 2018, dan naik menjadi 72 kerjasama pada tahun 2019. Hingga triwulan kedua tahun 2020 jumlah kerja sama baru mencapai 25 kerja sama. Komposisi kerjasama Unram yaitu 93% dengan instansi di dalam negeri, dan 7% adalah kerjasama dengan berbagai pihak di luar negeri.

“Termasuk kerjasama dengan universitas yang masuk dalam 100 besar universitas top dunia menurut QS World University Ranking,” tandasnya.